Orang Indonesia Disebut Paling Malas Sedunia, Loh Kok Bisa?
Survei di dunia kesehatan membuktikan jika Indonesia menjadi negara paling malas di dunia.
BANGKAPOS.COM - Sebuah kabar mengejutkan datang dari dunia kesehatan.
Survei membuktikan jika Indonesia menjadi negara paling malas di dunia.
Mengapa bisa demikian?
Dilansir TribunTravel.com dari laman theculturetrip.com, sebuah studi yang dilakukan lebih dari 700.000 orang dari 111 negara mengungkapkan rata-rata langkah kaki yang diambil setiap hari.
Baca: Tahu Nggak? Rumah Antigempa Ini Dibuat dari Bahan yang Dibuang di Tempat Sampah
Hasilnya sungguh mengejutkan, peneliti terkemuka menyatakan Indonesia sebagai negara paling pemalas di dunia.
//"Studi ini 1.000 kali lebih besar dibanding sebelumnya. Tujuannya untuk memantau berapa banyak langkah yang dilakukan manusia di berbagai negara," kata peneliti Scott Delp.
"Survei kesehatan ini jauh lebih detail dibanding sebelumnya, karena melibatkan lebih banyak negata dan peserta," tambahnya.
Para peneliti dari Stanford University ini menggunakan smartphone pelacak langkah untuk memantau aktivitas peserta penelitian di seluruh dunia lebih dari 68 juta hari.
Baca: Heboh, Ulat Cantik Ini Bisa Membunuh Orang Hanya dalam Waktu 4 Jam
Temuan ini menunjukkan mana negara yang pemalas, dan mana yang aktif.
China menduduki peringkat pertama sebagai negara paling aktif, dengan rata-rata 6.880 langkah sehari.
Sementara negara paling pemalas diduduki Indonesia dengan rata-rata 3.513 langkah sehari.
Sulit untuk mengatakan mengapa Indonesia, bersama dengan Arab Saudi dan Malaysia di tempat kedua dan kertiga, menjadi yang terburuk.
Satu fakta yang menjadi alasannya, adalah masalah obesitas.
Para peneliti mengatakan, kebanyakan orang Indonesia malas bergerak dan sangat suka makan.
Akibatnya, banyak orang di negara itu mengalami obesitas.
Selain itu, para peneliti melihat, jika tolak ukur kekayaan di Indonesia, adalah tingkat obesitasnya.
Semakin gemuk seseorang, maka semakin kaya dirinya.
Tak cuma itu saja, kebanyakan orang Indonesia juga lebih suka menggunakan kendaraan bermotor ketimbang jalan kaki. (TribunTravel.com/Ambar Purwaningrum)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/obesitas_20171216_151558.jpg)