Sosok Rusli Kades Rengasjajar Ditegur Sekda Imbas Istri Pamer Segepok Uang, Ternyata Punya 9 Tambang
Teguran tersebut merupakan imbas dari flexing yang dilakukan oleh istri Rusli yang berujung viral.
Penulis: Fitri Wahyuni | Editor: Evan Saputra
Ringkasan Berita:
- Kades Rusli ditegur Sekda Bogor imbas istri pamer uang gepokan
- Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika mengingatkan kembali tentang surat edaran larangan flexing atau pamer kemewahan
- Rusli memberikan klarifikasi. Ia menegaskan bahwa uang yang dipamerkan merupakan hasil usaha tambang yang ia kelola bersama sang istri
- Uang itu sebenarnya akan dibagikan kepada para pekerja tambang
BANGKAPOS.COM -- Kepala Desa Rengasjajar, Kecamatan Cigudeg, Kabupaten Bogor, Rusli mendapat teguran dari Sekretaris Daerah (Sekda), Ajat Rochmat Jatnika.
Teguran tersebut merupakan imbas dari flexing yang dilakukan oleh istri Rusli yang berujung viral.
Beberapa waktu lalu istri Rusli bersikap sombong memamerkan tumpukan uang pecahan Rp 50 ribu dan Rp 100 ribu saat berada di dalam mobil.
"Diberean duit bae," kata pria yang merekam.
"Duit tuh loba," timpal istri Rusli.
Istri Rusli menyebut bahwa uangnya masih ada lagi dalam koper.
Baca juga: Rekam Jejak Deni Surjantoro, Pejabat Kemenkeu Dicueki Menkeu Purbaya Sadewa, Jabat Tangan Ditolak
"Duit loba di koper keneh," katanya.
Lalu pria yang duduk di belakang kemudi sesumbar akan membeli polisi.
"Videokeun, videokeun tuh. Ulah sieun, ieu rek diborong kabeh material, jeung polisi polisi na (Jangan takut, ini mau diborong semua matrial sama polisinya juga)," katanya.
Video tersebut kemudian viral hingga berujung teguran yang dilakukan oleh Sekda Bogor Ajat Rochmat Jatnika.
Bukan tampa alasan, Ajat mengingatkan Rusli tentang surat edaran larangan flexing atau pamer kemewahan yang pernah dikeluarkannya.
"Saya kan sudah bikin juga surat edaran ya engga boleh flexing segala macam," ujarnya, Jumat (31/10/2025).
Ia pun mengimbau agar imbauan tersebut dipatuhi oleh aparatur sipil negara (ASN), kepala desa, termasuk keluarga maupun istrinya.
Menurutnya, tindakan pamer uang di tengah penderitaan masyarakat merupakan hal yang sangat menyakitkan.
Baca juga: Sosok Faruq Bytheway Konten Kreator Sindir Perceraian Jule dan Daehoon di Pengajian, Kini Minta Maaf
| Rekam Jejak Deni Surjantoro, Pejabat Kemenkeu Dicueki Menkeu Purbaya Sadewa, Jabat Tangan Ditolak |
|
|---|
| Harga BBM Terbaru 1 November 2025, Berikut Rincian Harganya |
|
|---|
| Profil Wabup Pidie Jaya Hasan Basri, Mohon Maaf Seusai Tonjok Muka Kepala SPPG |
|
|---|
| Inilah 3 Posisi Stategis yang Dibutuhkan Pada Seleksi CPNS 2026 |
|
|---|
| Profil & LHKPN Bupati Pati Sudewo Gagal Dimakzulkan, Dulunya Pegawai Honorer Punya Harta Rp31,5 M |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.