Akhirnya TGB Zainul Majdi dan Ustaz Abdul Somad Bertemu, Rupanya Mereka Masih Satu Misi
Akhirnya TGB Zainul Majdi dan Ustaz Abdul Somad Bertemu, Rupanya Mereka Masih Satu Misi
Penulis: Teddy Malaka | Editor: Teddy Malaka
Pada awal April 2018 lalu misalnya, Ustaz Abdul Somad dan TGB sempat berkuda bersama KH Abdullah Gymnastiar (Aa Gym).
Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Madji dikenal sebagai Gubernur Nusa Tenggara Barat 2 periode, masa jabatan 2008-2013 dan 2013-2018.
Namanya belakangan mencuat menjelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.
Ia digadang-gadang bisa menjadi alternatif calon presiden (capres) penantang Joko Widodo (Jokowi).
Meski elektabilitas sang gubernur belum diperhitungkan dan ia belum mengambil sikap, sebagian orang terlanjur mendorong eks anggota anggota DPR RI masa jabatan 2004-2009 agar maju di pemilu mendatang.
Lantas menjadi hal menarik jika dua pria ini bertemu, ditambah KH Abdullah Gymnastiar.
Momen pertemuan ketiganya itu-pun diunggah oleh akun Instagram, Ustaz Derry Sulaiman, Minggu (1/4/2018).
Dalam postingannya itu, Derry mengunggah momen langka saat Ustaz Abdul Somad, AA Gym, dan TGB berkuda bersama-sama.
Ustaz Abdul Somad dengan baju koko dan peci hitam tampak berdiri paling kanan.
Sedangkan gaya AA Gym terlihat lebih santai, ia mengenakan kaus berkerah dengan surban putih khas membalut di kepalanya.
Sementara paling kanan ada TGB dengan pecinya dan kemeja warna krem.
"Apa caption yg bagus buat photo ini? MasyaAllah...," tulis akun derrysulaiman sembari ia memention TGB, Abdul Somad, dan AA Gym.
Dukungan Pribadi
Kabar dukungan TGB ke Joko Widodo jelang Pemilihan Presiden tentunya menjadi sorotan, apalagi saat ini partai tempat ia bernaung masih belum memutuskan.
Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Agus Hermanto menilai, dukungan Ketua DPD Partai Demokrat NTB Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi kepada Presiden Joko Widodo untuk menjabat kembali pada periode kedua merupakan sikap pribadi.
