Keluarga Abrip Asep, Brimob Korban Tsunami yang Hilang Ternyata Masih Hidup, Diterbangkan ke Aceh

Selama belasan tahun, sang ibu selalu bilang Abrip Asep masih hidup| keyakinan itu mungkin benar adanya setelah cek DNA dilakukan

Editor: Dedy Qurniawan
ISTIMEWA VIA TRIBUNMEDAN
Keluarga Abrip Asep, Brimob Korban Tsunami yang Hilang Ternyata Masih Hidup, Diterbangkan ke Aceh - Kolase foto Abrip Asep 

BANGKAPOS.COM - Keluarga Abrip Asep, personel Brimob korban yang hilang dan kemudian ternyata masih hidup, diterbangkan ke Aceh.

Abrip Asep adalah korban Tsunami Aceh 2004, atau 16 tahun silam yang bikin heboh.

Keberadaannya selama ini tidak diketahui.

Abrip Asep bahkan telah dianggap meninggal dunia.

Dia pun sudah diberi gelar anumerta.

Tetapi, belakangan pria yang diduga Asep itu kemudian ditemukan di RSJ Banda Aceh.

Dari ciri-ciri fisiknya, teman-teman Asep di Angkatan 351 99/00 yakin bahwa pasien di RSJ dan Asep sang anggota Brimob adalah orang yang sama.

Abrip Asep masih perlu cek DNA

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Winardy membenarkan adanya informasi terkait Abrip Asep.

"Lebih lanjut informasi yang didapat dari pihak RSJ, pasien yang diduga Bharaka Zainal Abidin alias Asep mulai dirawat di Rumah Sakit itu sejak tahun 2009 lalu dan (pihak rumah sakit) sempat mengantar kembali ke Desa Fajar, Kecamatan Sampoinet, Aceh Jaya, tapi warga setempat tidak mau menerimanya, sehingga akhirnya dibawa kembali ke RSJ Banda Aceh," kata Winardy melalui WhatsApp.

Untuk memastikan bahwa pasien tersebut adalah Asep, pihaknya harus berkoordinasi dengan pihak keluarga.

"Selanjutnya kepada pasien ini juga akan dilakukan tes DNA, sidik jari, dan pengenalan tanda lahir lainnya," katanya.

Keluarga dibawa ke Aceh

Untuk memastikan bahwa pria tersebut adalah Asep, keluarga Apbrip Asep di Dusun 1, Desa Natar, Kecamatan Natar, Lampung, pun diterbangkan ke Aceh.

"Sudah dikoordinasikan dengan kakak dan adik dari Abrip Asep, Mahyudin, dan Saiful," kata Kepala Bidang Humas Polda Lampung Kombes Zahwani Pandra Arsyad.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved