Pemancing Pangkalpinang Tewas Tenggelam

BREAKING NEWS, Kapal Terbalik, Sempat Hilang Pemancing Tewas Tenggelam, Tiga Rekan Korban Selamat

Rusmin pemancing warga Air Itam Kota Pangkalpinang yang dinyatakan hilang dilaut akhirnya behasil ditemukan Sabtu (28/5/2022).

Penulis: deddy_marjaya | Editor: nurhayati
Bangkapos.com/Deddy Marjaya
Jenazah Rusmin saat hendak dibawa menggunakan ambulance di Pantai Rambak untuk menuju Pangkalpinang Sabtu (28//5/2022). 

BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Rusmin pemancing warga Air Itam Kota Pangkalpinang yang dinyatakan hilang dilaut akhirnya behasil ditemukan Sabtu (28/5/2022).

Rusmin berhasil dievakuasi Tim SAR gabungan dari Basarnas, Dit Polairud, Lanal Babel, Polairud Polres Bangka, Kompi 8 Yon 141 AYJP dan Laskar Sekaban.

Setelah sebelumnya Rusmin ditemukan nelayan yang beraktivitas di laut dengan kondisi sudah tewas dan posisi mengambang di laut.

"Korban ditemukan oleh nelayan kemudian kita tim SAR gabungan meluncur kelokasi mengevakuasi korban," kata Darma Anggota Basarnas  kepada Bangkapos.com.

Seperti diketahui Rusmin bersama tiga rekannya yakni Toto, Wahid dan Hatta memancing menggunakan kapal di kawasan Perairan Karang Gading. Mereka bertolak dari Pantai Serata Pangkalpinang, Rabu (25/5/2022).

Namun saat sedang beraktivitas kapal mereka terbalik dihantam ombak dan badai.

Toto, Wahid dan Hatta berhasil diselamatkan sementara Rusmin gagal ditemukan.

Selanjutnya Tim SAR gabungan dari Basarnas, Dit Polairud, Lanal Babel, Polairud Polres Bangka, Polairud Pangkalpinang, Kompi 8 Yon 141 AYJP dan Laskar Sekaban membentuk tim bersama.

Selain melakukan pencarian dilaut Tim SAR gabungan juga mendirikan posko pencairan di Pantai Jembatan Emas.

Namun selama dua hari pencairan belum membuahkan hasil. Pada Sabtu (28/5/2022) Umar ABK kapal nelayan warga Sungaliat memberikan informasi mereka menemukan sosok mayat mengapung. Mendapatkan informasi tersebut Tim SAR gabungan meluncur kelokasi.

"Jadi kita minta nelayan yang menemukan untuk menunggu dilokasi agar jenazah tidak hanyut titik lokasi sekitar 17 mil dari Pantai Rambak Sungaliat," ungkap Bripka Heri Irawan Kapten Kapal KP 2009 Dit Polairud Polda Kepulauan Bangka Belitung.

Selanjutnya jenazah dievakuasi menuju Pantai Rambak Sungaliat.

Sejumlah kerabat korban memastikan jenazah tersebut adalah Rusmin. Keluarga menolak untuk dilakukan autopsi guna mengetahui penyebab kematian korban.

Korban memillih untuk membawa langsung jenazah ke kediaman di Pangkalpinang untuk selanjutnya disemayamkan.

"Benar itu jenazahnya karena kami mengenali baju dan penutup kepala yang ia gunakan," kata Sidiq salah seorang kerabat korban.

(Bangkapos.com/Deddy Marjaya)

Sumber: bangkapos.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved