Bocah Hilang di Desa Terentang

BREAKING NEWS ,Tim Inafis dan Dokter Autopsi Mayat Perempuan di RSUD Depati Hamzah Pangkalpinang

Tim Inafis Polda Bangka Belitung, Polres Bangka Barat, bersama dokter RSUD Depati Hamzah Pangkalpinang, autopsi jenazah perempuan, Jumat (10/3/2023).

|
Penulis: Sepri Sumartono | Editor: nurhayati
Bangkapos.com/Sepri Sumartono
Polisi dan pihak rumah sakit melakukan autopsi jenazah perempuan, Jumat (10/3/2023). 

BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Tim Inafis Polda Bangka Belitung, Polres Bangka Barat, bersama dokter RSUD Depati Hamzah Pangkalpinang, melakukan autopsi jenazah perempuan di kamar mayat rumah sakit pemerintah tersebut, Jumat (10/3/2023) pukul 09.25 WIB.

Jenazah perempuan yang diperkirakan berusia 8 sampai 10 tahun itu, ditemukan di hutan perkebunan kelapa sawit, Desa Terentang, Bangka Barat, Kamis (9/3/2023) siang.

Jenazah tersebut saat ditemukan sulit dikenali, karena bagian wajah dan tubuh bagian perut sudah rusak.

Baca juga: Pencarian Hari Ke-4 Hafiza Ditutup, Ditemukan Mayat Anak Perempuan Tanpa Organ Dalam di Kebun Sawit

Kasat Reskrim Polres Bangka Barat Iptu Ogan Arif mengatakan butuh waktu dua jam, untuk mengenali indentitas jenazah.

"Saat ini pihak keluarga dalam perjalanan ke RSUD Depati Hamzah," kata Ogan kepada Bangkapos.com.

Seperti diberitakan sebelumnya, seorang anak bernama Hafiza berusia 8 tahun hilang di kawasan kebun sawit, Desa Terentang, Senin (6/3/2023) lalu.

Tim gabungan Basarnas, polisi, warga, dan dukun berusaha mencari Hafiza.

Namun, pada hari keempat, tim menemukan jenazah perempuan di kawasan hutan sekitar 8 Km dari korban dinyatakan hilang. 

Kaki dan tangan jenazah dengan kondisi terikat, dan wajah dalam keadaan rusak.

(Bangkapos.com/sepri)

Sumber: bangkapos.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved