Berita Bangka Belitung

RSUD Muhammad Zein Beltim Siapkan Fasilitas Rawat Inap Untuk Caleg Gagal yang Alami Gangguan Jiwa

RSUD Muhammad Zein di Belitung Timur telah menyiapkan fasilitas kesehatan, termasuk layanan kejiwaan, untuk masyarakat setempat.

Penulis: M Zulkodri CC | Editor: fitriadi
sparacio.org
Ilustrasi ofang yang mengalami stres dan gangguan kejiwaan. RSUD Muhammad Zein Beltim, Siapkan Fasilitas Rawat Inap Untuk Caleg Gagal yang Alami Gangguan Jiwa 

BANGKAPOS.COM--RSUD Muhammad Zein di Belitung Timur telah menyiapkan fasilitas kesehatan, termasuk layanan kejiwaan, untuk masyarakat setempat.

Fasilitas tersebut juga tersedia bagi calon legislatif (caleg) yang gagal dalam pemilihan dan memerlukan perawatan kesehatan jiwa.

Dokter Vonny, salah satu perwakilan RSUD Muhammad Zein, menyatakan kesiapan rumah sakit tersebut untuk melayani kebutuhan kesehatan masyarakat Belitung Timur, termasuk para caleg yang mengalami gangguan kejiwaan.

Ia menegaskan bahwa pihak rumah sakit tidak mengharapkan adanya caleg yang membutuhkan fasilitas kejiwaan, tetapi apabila diperlukan, RSUD Muhammad Zein siap untuk memberikan pelayanan.

"Kami siap melayani masyarakat Belitung Timur. Termasuk fasilitas kejiwaan untuk itu (para caleg gagal)," ungkap dr Vonny kepada posbelitung.co pada Jumat, 17 November 2023.

Proses renovasi rawat inap pasien kejiwaan sedang berlangsung, dan dr Vonny memperkirakan bahwa renovasi akan selesai pada bulan Januari tahun depan.

Setelah selesai direnovasi, fasilitas tersebut akan dapat menampung pasien jiwa yang membutuhkan perawatan rawat inap.

"Kita tidak mengharapkan ada yang memakai fasilitas kejiwaan tersebut. Tapi jika memang diperlukan, fasilitas kita sudah siap melayaninya," tambah dr Vonny.

Bagi para caleg yang mengalami gangguan kejiwaan, mereka dapat langsung mendatangi klinik jiwa di RSUD Muhammad Zein untuk pengobatan, sesuai dengan prosedur layanan pasien pada umumnya.

Klinik Jiwa RSUD Muhammad Zein, Jumat (17/11/2023).
Klinik Jiwa RSUD Muhammad Zein, Jumat (17/11/2023). (Posbelitung.co/Bryan Bimantoro)

RSUD ini juga telah mempersiapkan langkah-langkah koordinasi jika terjadi lonjakan pasien stres akibat kegagalan dalam pemilihan legislatif.

Sebagai informasi, KPU Belitung Timur telah menetapkan Daftar Calon Tetap peserta pemilihan anggota legislatif untuk Pemilu 2024. Sebanyak 319 calon legislatif akan bersaing merebut 25 kursi DPRD Belitung Timur dalam kontestasi Pemilu 2024.

Mengenal Ciri-Ciri Orang yang Mungkin Mengalami Gangguan Jiwa

Gangguan jiwa adalah kondisi yang memengaruhi kesehatan mental seseorang.

Identifikasi dini ciri-ciri gangguan jiwa dapat membantu dalam memberikan dukungan dan perawatan yang tepat.

Berikut adalah beberapa ciri-ciri yang mungkin muncul pada orang yang mengalami gangguan jiwa:

Sumber: bangkapos.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved