Sosok Usman Ali Salman yang Tertawa Terbahak-bahak Saat Miftah Menghina Penjual Es Teh

Nama Usman Ali Salman, pimpinan Pondok Pesantren API Al-Huda Nepak, Magelang, menjadi sorotan setelah videonya tertawa terbahak-bahak

Penulis: M Zulkodri CC | Editor: M Zulkodri
Kolase
Sosok Usman Ali Salman, Pria yang Suaranya Paling Keras Tertawa Saat Gus Miftah Olok Pedagang Es 

BANGKAPOS.COM --Nama Usman Ali Salman, pimpinan Pondok Pesantren API Al-Huda Nepak, Magelang, menjadi sorotan setelah videonya tertawa terbahak-bahak saat mendampingi Gus Miftah dalam sebuah acara viral di media sosial.

Video tersebut memicu kecaman publik lantaran Gus Miftah dianggap menghina seorang penjual es teh di hadapan banyak orang.

Dalam video yang beredar, Usman Ali Salman terlihat tertawa hingga kepalanya terguncang-guncang saat mendengar perkataan Gus Miftah yang dianggap merendahkan.

Tindakannya menuai kritik tajam dari netizen yang menganggap sikap tersebut tidak pantas bagi seorang tokoh agama.

Profil Usman Ali Salman

Usman Ali Salman lahir pada 5 Juli 1974 di Dusun Gedongan, Gondosari, Kecamatan Pakis, Kabupaten Magelang.

Saat ini, ia berusia 50 tahun dan dikenal sebagai pimpinan Pondok Pesantren API Al-Huda Nepak, Magelang.

Perjalanan pendidikannya dimulai dari jenjang Madrasah Ibtidaiyah (MI) hingga Madrasah Tsanawiyah (MTs).

Ia kemudian melanjutkan pendidikan agama di Pondok Pesantren API Tegalrejo Magelang selama 13 tahun.

Cita-citanya untuk mendirikan pondok pesantren terwujud setelah ia mendirikan TPA Al-Huda untuk anak-anak usia dini di desanya.

Beberapa tahun kemudian, ia membangun Pondok Pesantren API Al-Huda Nepak di tanah pekarangan yang ia miliki.

Saat pertama kali berdiri, pondok itu hanya memiliki empat santri dalam setahun.

Kini, pondok pesantren tersebut berkembang pesat dan menjadi salah satu lembaga pendidikan agama yang diklaim berpengaruh di wilayah Magelang.

Dikecam Netizen

Setelah video Gus Miftah viral, akun media sosial Pondok Pesantren API Al-Huda Nepak dibanjiri komentar pedas dari netizen yang mengkritik tindakan Usman Ali Salman.

Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved