Jadwal Penyaluran Bansos BLT Kesra Rp900 Ribu di PT Pos, Lengkap Cara Cek Penerima

Jadwal Penyaluran Bansos BLT Kesra Rp900 Ribu di PT Pos, Lengkap Cara Cek Penerima. Simak selengkapnya

Penulis: Evan Saputra CC | Editor: Evan Saputra
HANDOVER/TRibunnews.com
ILUSTRASI UANG - Jadwal Penyaluran Bansos BLT Kesra Rp900 Ribu di PT Pos, Lengkap Cara Cek Penerima 

Mensos menegaskan penyaluran bansos melalui tahapan validasi dan verifikasi lapangan terhadap semua data penerima manfaat. Melalui PT Pos, verifikasi bisa dilakukan lebih akurat karena petugas mendatangi langsung rumah penerima.

"Melalui PT Pos, kita bisa mendapatkan verifikasi langsung, seperti foto rumah, aset, dan profil keluarga penerima manfaat. Jadi, selain menyalurkan bantuan, ada proses pendataan lapangan yang lebih akurat oleh tim mereka," ujar Mensos.

Proses ini sekaligus memastikan bantuan tepat sasaran kepada warga dengan tingkat sosial ekonomi terendah pada kelompok Desil 1-4 BPS, terutama yang tinggal di pelosok sulit dijangkau layanan perbankan.

Pencairan Gratis Tanpa Potongan Sepeserpun

Mensos Saifullah Yusuf mempertegas masyarakat tidak dikenakan biaya apa pun dalam proses penyaluran semua jenis bantuan sosial, termasuk BLTS. Seluruh biaya operasional penyaluran ditanggung pemerintah, bukan penerima manfaat.

"Bagi yang rekeningnya ada dan aktif disalurkan lewat Himbara tentu gratis. Kalau yang tidak ada rekening, maka akan lewat PT Pos Indonesia dan memang ada biaya, tapi semua ditanggung pemerintah bukan oleh penerima manfaat," tegasnya.

Plt Direktur Utama PT Pos Indonesia Haris menambahkan pihaknya bahkan memasang spanduk di setiap lokasi pencairan yang menegaskan larangan pemotongan dengan alasan apa pun.

PT Pos juga menyiapkan kanal pengaduan khusus bagi warga yang menemukan oknum petugas melakukan pungutan liar.

"Kami pastikan penyerahan bantuan dilakukan tepat waktu, tepat sasaran, dan tepat jumlah. Di lokasi pembayaran pun kami pasang spanduk yang menegaskan tidak boleh ada potongan dengan alasan apapun," kata Haris.

Cara Cek Status Penerima

Masyarakat dapat mengecek status kepesertaan BLT Kesra Rp900.000 secara mandiri dengan langkah berikut:

Buka situs cekbansos.kemensos.go.id

Pilih wilayah domisili lengkap: provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, desa/kelurahan

Ketik nama lengkap sesuai KTP

Masukkan kode captcha yang muncul

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved