Kalender 2025

Kalender 2025: Tanggal 7 November Memperingati Hari Apa? Catat Seluruh Jadwal Libur hingga Desember

Kalender 2025: Tanggal 7 November Memperingati Hari Apa? Catat Seluruh Jadwal Libur hingga Desember

Penulis: Evan Saputra CC | Editor: Evan Saputra
Kemenag.go.id
KALENDER NOVEMBER - Kalender 2025: Tanggal 7 November Memperingati Hari Apa? Catat Seluruh Jadwal Libur hingga Desember 

BANGKAPOS.COM - Kalender 2025: Tanggal 7 November Memperingati Hari Apa? Catat Seluruh Jadwal Libur hingga Desember.

Ada momen penting yang terjadi pada tanggal 7 November 2025.

Hak tersebut ialah Hari Wayang Nasional.

Hari Wayang Nasional diperingati setiap tanggal 7 November berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 30 Tahun 2018.

Peringatan ini bertujuan untuk menghormati, melestarikan, dan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap wayang sebagai warisan budaya Indonesia yang memiliki nilai luhur.

Tanggal ini dipilih untuk menghargai penetapan wayang oleh UNESCO sebagai Masterpiece of the Oral and Intangible Heritage of Humanity pada 7 November 2003. 

November 2025 Nihil Libur Nasional

Berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) Tiga Menteri Nomor 1017 Tahun 2024 dan Nomor 2 Tahun 2024 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025, tidak ada libur nasional maupun cuti bersama pada bulan November 2025. 

Dengan kata lain, satu-satunya hari libur tanggal merah di bulan ini hanya jatuh pada akhir pekan, yaitu hari Minggu.

Berikut adalah daftar tanggal merah untuk bulan November 2025:

Minggu, 2 November 2025

Minggu, 9 November 2025

Minggu, 16 November 2025

Minggu, 23 November 2025

Minggu, 30 November 2025

Meski hanya ada satu hari libur setiap pekan, waktu istirahat tetap bisa dimanfaatkan dengan cara sederhana dan menyenangkan.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved