Berita Belitung

Dihantam Badai, Dua Perahu Nelayan Tenggelam, Oyet Selamat, Tedy Masih Hilang

Dua perahu nelayan di Belitung tenggelam akibat badai yang melanda mereka saat sedang melaut di perairan Batu Hitam

Penulis: Iwan Satriawan CC | Editor: Iwan Satriawan
IST/dok Satpolairud Polres Belitung
Nelayan pemancing cumi dievakuasi ke Dermaga Satpolairud Polres Belitung usai tenggelam akibat hantaman angin kencang pada Rabu (23/11/2022) subuh. 

Hingga saat ini tim gabungan masih berupaya melakukan pencarian terhadap nelayan yang dimaksud.   

Warga Desa Air Saga itu awalnya memancing ikan di laut bersama dua rekannya, namun dua rekannya selamat.

"Kejadiannya sama sekitar Pukul 03.30 WIB tadi waktu ada angin  kencang. Sekarang kami diupayakan proses pencarian," ujar Kasat Polairud Polres Belitung, AKP M Syarifuddin Ginting, Rabu (23/22/2022).

Kronologis kejadian berawal saat korban, pemilik perahu membawa dua orang Joko Buntoro dan  Iwan Dwi Kurniawan alias Iwan pergi melaut, Selasa (22/11/2022).

Mereka berangkat dari Dermaga Kamla sekitar Pukul 15.00 WIB. Kemudian, ketika terjadi badai, angin kencang sekitar Pukul 03.30 WIB disertai gelombang besar dan hujan.

Akibatnya perahu terbalik tetapi Joko dan Iwan sempat melompat sedangkan Tedy tak terlihat.

"Mereka sempat bertahan di atas perahu yang terbalik sambil teriak minta tolong. Tapi karena terus tenggelam mereka memutuskan berenang menggunakan pelampung," kata Ginting.

Akhirnya sekitar pukul 11.30 WIB, seorang nelayan bernama Komar menemukan Joko terombang-ambing di laut.

Setelah berhasil naik ke perahu, Joko memberi tahu bahwa temannya Iwan masih di laut.

Komar langsung memutar perahu dan setelah 30 menit, Iwan ditemukan dalam kondisi selamat.

"Sekitar pukul 13.00 WIB, mereka berhasil dievakuasi ke dermaga Desa Terong dan langsung dibawa ke rumah Komar," kata Ginting. (*/Bangkapos.com/Dede S)

 

Sumber: bangkapos.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved