Berita Sungailiat

Sempat Naik, Kini Harga TBS Sawit Kembali Turun di Bangka, Ini Daftar Harga TBS 9 Perusahaan

Perusahaan yang mulai menurunkan harga antara lain PT Mutiara Agro Sejahtera (MAS), PT Payung Mitra Jaya Mandiri (PMM), PT Gunung Pelawan Lestari

Penulis: deddy_marjaya | Editor: Iwan Satriawan
istimewa
Harga TBS di 9 perusahaan sawit Kabupaten Bangka 12 Juni 2023 

BANGKAPOS.COM, BANGKA-- Harga tandan buah segar (TBS) di Kabupaten Bangka yang dalam sepekan ini mengalami kenaikan, kembali turun pada Senin (12/6/2023).

Hal ini dipengaruhi oleh harga CPO dunia yang mengalami penurunan.

Namun demikian dari 9 perusahaan pabrik kelapa sawit di Bangka baru 4 perusahaan yang menurunkan harga TBS. 

ilustrasi TBS Sawit
ilustrasi TBS Sawit (dok bangkapos.com)

"Hari ini memang ada tren penurunan harga TBS semoga tidak berlangsung terus," kata Syarli Nopriansyah Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Kabupaten Bangka 

Perusahaan yang mulai menurunkan harga antara lain PT Mutiara Agro Sejahtera (MAS), PT Payung Mitra Jaya Mandiri (PMM), PT Gunung Pelawan Lestari (PML) dan PT Gemilang Cahaya Mentari (GML) dengan penurunan harga antara Rp 20-Rp 40 perkilogramnya.

Berdasarkan update data dari Dispanpertan Bangka harga TBS di 9 perusahaan yang ada di Kabupaten Bangka Jumat tanggal 12 Juni 2023 bervariasi antara Rp 1.700 hingga Rp 1.950 perkilogramnya.

Antara lain 

-PT Gunung Maras Lestari (PT GML) Rp 1.700 (tetap)

-PT Mitra Argo Sembada (PT MAS) Rp 1.860 (tetap)

-PT Mutiara Agro Sejahtera (PT MAS) Rp 1.880 (turun Rp 40)

-PT Payung Mitra Jaya Mandiri (PT PMM) Rp1.930 (turun Rp 30)

-PT Tata Hamparan Eka Persada (PT THEP) Rp 1.950 (tetap)

-PT Putra Bangka Mandiri (PT PBM) Rp 1.700 (tetap)

-PT Fenyen Agro Lestari (PT FAL) Rp 1.870  (tetap)

-PT Gunung Pelawan Lestari (PT GPL) Rp 1.910 (turun Rp 20)

-PT Gemilang Cahaya Mentari (PT GCM) Rp 1.950 (turun 30)

Petani sawit berharap TBS tidak terus mengalami penurunan.

Padahal belum lama merasakan kenaikan secara perlahan harga TBS.

"Ancok habis turun waktu tu baru seminggu naik lagi perlahandak taunya hari ni mulai turun lagi moga dak makin turun," kata Ujang petani sawit KecamatanBelinyu.(deddy Marjaya)

 

 

Sumber: bangkapos.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved