Mahasiswi Unsri Meninggal Akibat Aborsi
RF Mahasiswi Unsri yang Tewas akibat Aborsi Sempat Menginap di Kos Pacar, Mengeluh Sakit Perut
Saat RF istirahat di kamar kos tersangka, Supri mengaku tak tahu menahu, karena tersangka tak melapor kepadanya. Sementara itu, kamar kos RF sendiri..
Penulis: Fitri Wahyuni | Editor: Dedy Qurniawan
Diat Putra Nurkesuma sempat bersiasat saat membawa pacarnya mahasiswi Universitas Sriwijaya (Unsri) RF ke rumah sakit.
Ia membawa RF ke RS Ar Rayyan di Indralaya, Ogan Ilir, Jumat (17/11/2023).
Pagi itu, korban RF tengah tak sadarkan diri. Darah mengucur deras mengalir ke kaki mahasiswi UNSRI tersebut.
Oleh pelaku, korban dibawa ke rumah sakit.
Namun saat tiba di rumah sakit tersebut, pelaku malah mengaku korban kecelakaan.
Dokter rumah sakit berusaha untuk memeriksa korban, namun RF dinyatakan meninggal dunia.
"Saat dibawa ke rumah sakit pasien dikatakan korban kecelakaan," kata salah seorang dokter di rumah sakit tersebut, Sabtu (18/11/2023).
Namun dokter tersebut tidak percaya begitu saja. Ia curiga kondisi korban bukan kecelakaan.
Sebab tidak ditemukan bekas luka kecelakaan dari tubuh korban. Malah dokter menemukan korban mengalami pendarahan.
Barulah diketahui dokter bahwa korban tengah hamil 6 bulan.
"Korban hamil sekitar 25 minggu," kata dia.
Saat mengetahui korban meninggal, dokter mengungkap pria tersebut sempat menangis histeris di rumah sakit.
Kini terkuak penyebab RF meninggal dunia, mahasiswi UNSRI tersebut bukan kecelakaan melainkan pendarahan akibat mengkonsumsi obat penggugur kandungan.
Plh Kasat Reskrim Polres Ogan Ilir, Iptu Herman, mengatakan, korban diketahui minum obat pengugur kandungan bersama minuman bersoda setelah mendapat keterangan dari rekannya yakni Diat Putra Nurkesuma.
Belakangan diketahui bahwa Diat Putra Nurkesuman dengan korban merupakan pasangan kekasih alias pacaran.
| Diat Jadi Tersangka, Polisi Sita Obat yang Dipakai RF Untuk Aborsi, Ternyata Obat Asam Lambung |
|
|---|
| Pacar Mahasiswi Unsri yang Tewas Aborsi Jadi Tersangka, Diat Terancam 8 Tahun Penjara |
|
|---|
| Sosok dan Pekerjaan Diat Putra, Pacar RF Mahasiswi Meninggal Usai Aborsi, Terancam 8 Tahun Penjara |
|
|---|
| Ini Perbedaan Dua Pasal yang Menjerat Pacar Mahasiswi Unsri yang Meninggal Akibat Aborsi |
|
|---|
| Rekam Jejak Tersangka Diat dalam Kasus Mahasiswa Unsri Meninggal Dunia Akibat Aborsi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.