Perempuan Ditemukan Meninggal Dunia

BREAKING NEWS: Mayat Perempuan Ditemukan di Kelurahan Bacang Pangkalpinang

Saat ini polisi dari Polresta Pangkalpinang bersama warga, sedang melakukan evakuasi terhadap mayat perempuan yang berada di dalam kamar

Penulis: Adi Saputra | Editor: Ardhina Trisila Sakti
Bangkapos.com/Adi Saputra
Pihak kepolisian Polresta Pangkalpinang saat melakukan evakuasi terhadap mayat perempuan di Kelurahan Bacang, Senin (10/06/2024) 

BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Mayat perempuan ditemukan di salah satu rumah di Kelurahan Bacang, Kecamatan Bukit Intan, Kota Pangkalpinang, Senin (10/06/2024).

Saat ini polisi dari Polresta Pangkalpinang bersama warga, sedang melakukan evakuasi terhadap mayat perempuan yang berada di dalam kamar.

Namun hingga kini belum diketahui secara pasti kronologis terkait penemuan mayat perempuan tersebut.

Pihak Kepolisian Polresta Pangkalpinang saat melakukan evakuasi terhadap mayat perempuan di Kelurahan Bacang, Senin (10/6/2024)
Pihak Kepolisian Polresta Pangkalpinang saat melakukan evakuasi terhadap mayat perempuan di Kelurahan Bacang, Senin (10/6/2024) (Bangkapos.com/Adi Saputra)

 

"Baru dapat kabar tadi ketika ada polisi, mereka bilang ada penemuan mayat disamping dan kami langsung datang kesini," ungkap warga sekitar, Sahroni

Dari pantauan Bangkapos.com mayat perempuan tersebut masih di dalam kamar, pihak kepolisian masih menunggu ambulans untuk mengangkat mayatnya.

(Bangkapos.com/Adi Saputra)

Sumber: bangkapos
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved