Berita Viral
Kisah Rumilah Nyaris Tewas Gegara Tagih Utang Emas 72 Gram ke Tetangga, 15 Tahun Tak Dilunasi
Rumilah merupakan seorang janda di Pati, Jawa Tengah yang hampir tewas karena ancaman tetangga yang berutang 15 tahun kepadanya.
Penulis: Vigestha Repit Dwi Yarda | Editor: fitriadi
BANGKAPOS.COM-- Wanita bernama Rumilah nyaris tewas gara-gara tagih utang emas 72 gram ke tetangga.
15 tahun tak dilunasi utangnya, Rumilah nyustru kehilangan nyawa.
Diketahui, Rumilah merupakan seorang janda di Pati, Jawa Tengah yang hampir tewas karena ancaman tetangga yang berutang kepadanya.
Peristiwa itu dialami Rumilah saat ia berniat menagih utang yang tidak kunjung dilunasi selama 15 tahun.
Diketahui tetangganya itu berhutang emas sebesar 72 gram kepada Rumilah.
Rumilah heran karena tingkah tetangganya itu bukannya melunasi utangnya malahan terlihat memilih membeli mobil baru.
Mobil baru tersebut diketahui oleh Rumilah dan keluarganya, sehingga si janda terpicu emosi dan ingin menagih haknya yang sudah 15 tahun tidak didapatkan itu.
Nasib apes Rumilah malah terjadi, tetangganya tak terima ditagih utang hingga nyaris bunuh perempuan tersebut.
Hendak menagih utang, Rumilah justru mendapat ancaman pembacokan dari tetangganya.
Warga Perumahan RSS Sidokerto, Kecamatan Pati, itu menerima ancaman pembacokan pada Senin (8/7/2024), seperti dikutip TribunJatim.com dari TribunJateng.com, Kamis (11/7/2024).
Dia pun telah melaporkan peristiwa ini ke Polresta Pati.
Rumilah mengatakan, sekira 15 tahun lalu pelaku yang berinisial A pernah meminjam harta berupa emas seberat 72 gram.
“Dulu pelaku utang ke saya berupa emas 72 gram dengan komitmen utang emas bayar emas. Dia itu utangnya emas, bukan uang. Saya mintanya dikembalikan dalam bentuk emas juga,” tutur dia.
Tahun demi tahun berlalu, utang itu tak kunjung dibayar.
Puncaknya, Rumilah mengetahui bahwa tetangganya itu baru saja bisa membeli sebuah mobil.
| UPDATE Kasus Penembakan Bos Rental Mobil Ilyas Abdurrahman, Oknum TNI Tak Divonis Seumur Hidup |
|
|---|
| Tampang dan Identitas Pengemudi Pajero Pakai Pelat Polri Palsu di Flyover Senopati, Bukan Polisi |
|
|---|
| Profil Kombes Bagoes Wibisono Suami Briptu Eka Frestya Presenter NTMC Polri, Punya Jabatan Mentereng |
|
|---|
| Ingat Sosok Bagoes Wibisono, Suami Polwan Cantik Briptu Eka Frestya, Kini Jabat Ditressiber Jatim |
|
|---|
| Jejak Karier Marsda Wahyu Hidayat, Danpaspampres Era Jokowi yang Meninggal Dunia, Eks Stafsus KSAU |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.