Kabinet Prabowo Gibran
Sosok Budi Gunawan Ditunjuk Jadi Menko Polkam, Disangka Kader PDIP karena Dekat dengan Megawati
Mantan Kepala BIN Budi Gunawan ditunjuk Presiden Prabowo Subianto menjadi Menko Polkam di Kabinet Merah Putih.
Muzani menyebut, Gerindra menyambut baik sikap PDIP yang mendukung Pemerintahan Prabowo tanpa harus menempatkan kadernya di kabinet.
Sementara, Ketua DPP PDIP sekaligus Ketua DPR RI, Puan Maharani mengatakan, partainya mendukung Pemerintahan Prabowo.
Puan menjelaskan, sikap PDIP terhadap Pemerintahan Prabowo akan diumumkan Megawati sebagai ketua umum.
"Kami akan mendukung Pemerintahan Pak Prabowo di parlemen, namun tidak menempatkan kader di kabinet," kata Puan di kompleks parlemen, Minggu.
Dia memastikan PDIP tetap mendukung meksipun tak menempatkan kadernya di kabinet Prabowo.
"Bekerja sama dan saling mendukung itu tidak harus dalam kabinet," ujar putri Megawati ini.
Profil Budi Gunawan
Jenderal Polisi (Purn) Prof Dr Budi Gunawan, SH, M Si lahir pada 11 Desember 1959 di Surakarta, Jawa Tengah.
Dikutip dari Kompaspedia, Budi mengenyam pendidikan di SMA 3 Jakarta dan lulus pada 1979.
Setelah itu, dirinya melanjutkan pendidikan ke Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (AKABRI) bagian kepolisian di Semarang, Jawa Tengah.
Ia menyelesaikan pendidikan di AKABRI yang kini bernama Akademi Kepolisian (Akpol) itu pada 1983.
Setelah itu, Budi melanjutkan sekolahnya ke Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) dan lulus pada 1986 sebagai lulusan terbaik.
Ia lantas mengikuti pendidikan pengembangan di Sekolah Staf dan Pimpinan Polri dengan menyandang lulusan terbaik.
Lebih lanjut, Budi mengambil pendidikan di Lembaga Ketahanan Nasional pada 2005 juga dengan menjadi lulusan terbaik.
Di luar itu, Budi menempuh pendidikan magister di Universitas Satya Gama.
Lalu, ia menempuh pendidikan jenjang doktoral di Universitas Trisakti dan lulus pada 2018.
| Bahlil Keteteran Bangun Jam 4 Subuh, Tidur di Tenda Hanya 2 Jam saat Retreat di Akmil |
|
|---|
| Momen Veronica Tan Berseragam Militer Saat Pembekalan Kabinet, Dipuji Mirip Artis Korea Sedang Wamil |
|
|---|
| Rincian Gaji Raffi Ahmad dan Gus Miftah Sebagai Utusan Khusus Presiden Prabowo Subianto |
|
|---|
| Segini Gaji dan Tunjangan Giring Ganesha Jadi Wakil Menteri Kebudayaan di Kabinet Prabowo-Gibran |
|
|---|
| Sosok Satryo Soemantri Brodjonegoro, Menteri Pendidikan Tinggi Sains dan Teknologi, Gantikan Nadiem |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.