Berita Bangka Tengah

486 Siswa-siswi Ramaikan Festival Anak Indonesia Hebat di Bangka Tengah

Acara ini merupakan tindak lanjut dari program Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah dalam membentuk sumber daya manusia (SDM) unggul

Ist/Diskominfosta Bangka Tengah
Foto bersama dalam kegiatan Festival Anak Indonesia Hebat Tahun 2025 dalam peringatan HUT ke-80 PGRI dan Hari Guru di Kabupaten Bangka Tengah, pada Rabu (29/10/2025). 

BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Sebanyak 486 siswa-siswi dari berbagai jenjang pendidikan ikut serta dalam kegiatan Festival Anak Indonesia Hebat Tahun 2025 dalam peringatan HUT ke-80 PGRI dan Hari Guru di Kabupaten Bangka Tengah.

Agenda yang mengusung tema Anak Indonesia Hebat, Bangka Tengah Kuat itu dibuka oleh Wakil Bupati Bangka Tengah Efrianda di Gedung Serba Guna Bangka Tengah, Rabu (29/10/2025).

Wakil Bupati Bangka Tengah Efrianda menyampaikan, acara ini merupakan tindak lanjut dari program Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah dalam membentuk sumber daya manusia (SDM) unggul melalui pembiasaan karakter positif.

“Festival ini bukan sekadar ajang lomba, tetapi juga wadah untuk membentuk karakter anak-anak Bangka Tengah agar memiliki nilai-nilai utama bangsa," ujar Efrianda.

Efrianda menyebut pihaknya terus berkomitmen untuk terus memberikan ruang bagi tumbuhnya minat, bakat dan talenta anak-anak Negeri Selawang Segantang.

“Pemerintah melalui Dinas Pendidikan akan terus mendorong agar potensi anak-anak Bangka Tengah terfasilitasi dengan baik, tanpa meninggalkan nilai-nilai karakter utama bangsa," tambahnya.

Oleh karena itu, dirinya mengajak semua pihak untuk bisa berkolaborasi mewujudkan Indonesia emas di tahun 2045 mendatang.

"Mari bersama membangun kebiasaan baik demi masa depan yang lebih cerah dan Indonesia yang lebih maju,” pungkasnya.

(Bangkapos.com/Rifqi Nugroho)

Sumber: bangkapos
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved