Cara Daftar Program Magang Nasional 2025 Gelombang II, Jadwal, Syarat, dan Besaran Gaji Peserta

Cara Daftar Program Magang Nasional 2025 Gelombang II, Jadwal, Syarat, dan Besaran Gaji Peserta

Penulis: Evan Saputra CC | Editor: Evan Saputra
Bangkapos.com/Evan Saputra
PROGRAM MAGANG - Cara Daftar Program Magang Nasional 2025 Gelombang II, Jadwal, Syarat, dan Besaran Gaji Peserta 

Ringkasan Berita:
  • Pendaftaran Program Magang Nasional 2025 Gelombang II dibuka 6–12 November 2025, seleksi 12–20 November, dan mulai 24 November 2025.
  • Peserta wajib WNI, lulusan D1–S1 maksimal 1 tahun, dan daftar lewat SIAPKerja Kemnaker.
  • Gaji magang mengikuti UMR dan kebijakan perusahaan.

 

BANGKAPOS.COM - Cara Daftar Program Magang Nasional 2025 Gelombang II, Jadwal, Syarat, dan Besaran Gaji Peserta

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) kembali membuka Program Magang Nasional 2025 Gelombang II bagi lulusan baru yang ingin menambah pengalaman kerja.

Pendaftaran dibuka mulai 6–12 November 2025 melalui platform SIAPkerja Kemnaker.

Adapun untuk proses seleksi calon peserta berlangsung pada 12-20 November 2025.

Baca juga: Kalender 2025: Tanggal 12 November Memperingati Hari Apa? Catat Seluruh Jadwal Libur hingga Desember

Kemudian bagi peserta yang lolos akan diumumkan pada 21 November, dan program magang gelombang II dibuka 24 November 2025.

Sementara itu, pendaftaran perusahaan yang ingin ikut serta berlangsung sejak 24 Oktober hingga 5 November 2025.

Lalu, bagaimana syarat dan cara daftarnya?

Syarat daftar Program Magang Nasional 2025

Berdasarkan gelombang pertama, berikut syarat daftar Program Magang Nasional 2025:

Warga Negara Indonesia (WNI), dibuktikan dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang valid. 
Lulusan program Diploma (D1-D4) atau Sarjana (S1) dengan masa kelulusan maksimal 1 tahun sejak tanggal ijazah (dihitung dari tanggal wisuda hingga pendaftaran). 

Berasal dari perguruan tinggi negeri atau swasta yang terdaftar secara resmi di Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdiktisaintek).

Program ini tidak terbuka untuk lulusan yang sudah lebih dari 1 tahun atau non-fresh graduate, dan peserta akan dimatch-kan dengan lowongan berdasarkan data dari Kemendikti Saintek.
Tata cara daftar Program Magang Nasional 2025

Anda dapat mendaftar secara online melalui platform resmi SIAPkerja milik Kemnaker.

Berikut link dan cara daftar Program Magang Nasional 2025:

Akses situs resmi https://kemnaker.go.id (akan redirect ke https://account.kemnaker.go.id) atau unduh aplikasi SIAPKerja di Google Play Store/App Store.

Klik "Masuk" lalu pilih "Daftar Sekarang". 

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved