Profil Biodata Arsul Sani Hakim MK Dilaporkan Dugaan Penggunaan Ijazah Doktor Palsu, Eks Pejabat MPR
Arsul Sani adalah Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) kelahiran Pekalongan, 8 Januari 1964.
Penulis: Vigestha Repit Dwi Yarda | Editor: Rusaidah
Ringkasan Berita:
- Inilah profil biodata Asrul Sani, Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) yang dilaporkan penggunaan ijazah doktor palsu.
- Ia dilaporkan ke Bareskrim Polri oleh Aliansi Masyarakat Pemerhati Konstitusi pada Jumat (14/11/2025).
- Asrul Sani adalah Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) kelahiran Pekalongan, 8 Januari 1964.
BANGKAPOS.COM - Inilah profil biodata Arsul Sani, Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) yang dilaporkan penggunaan ijazah doktor palsu.
Ia dilaporkan ke Bareskrim Polri oleh Aliansi Masyarakat Pemerhati Konstitusi pada Jumat (14/11/2025).
Namun, laporan tersebut belum dapat diterima oleh penyidik. Pihak kepolisian meminta pelapor untuk kembali pada hari Senin (17/11/2025) guna melengkapi proses pelaporan.
Baca juga: Peringatan 17 November: Hari Pelajar Internasional dan Hari Prematuritas Sedunia, Cek Sejarahnya
Koordinator Aliansi, Betran Sulani, menyampaikan bahwa selain ke Bareskrim, mereka juga berencana mengadukan perkara yang sama ke Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK). Jadwal pelaporan ke MKMK disebut akan diumumkan kemudian.
Betran menjelaskan bahwa pihaknya telah menyerahkan sejumlah bahan pemberitaan dan referensi yang dianggap dapat menguatkan dugaan adanya kejanggalan pada ijazah doktor milik Arsul Sani.
Salah satu temuan yang disorot adalah mengenai kampus tempat Arsul menempuh pendidikan doktoral.
Menurut Betran, kampus tersebut diduga sedang diperiksa oleh otoritas antikorupsi di Polandia terkait legalitas operasionalnya.
“Bukti yang kami dapatkan, salah satunya berupa pemberitaan mengenai penyelidikan dari salah satu komisi pemberantasan korupsi di Polandia terhadap legalitas kampus. Kampus tersebut merupakan tempat salah satu hakim menempuh S3 dan memperoleh gelar pada 2023,” ujar Betran, dikutip dari Kompas.com.
Di sisi lain, Arsul Sani menyatakan bahwa dirinya akan memberikan tanggapan pada hari ini. Namun, ia menegaskan perlu terlebih dahulu meminta izin kepada Majelis Kehormatan MK sebelum memberikan pernyataan publik.
“Besok sore rencana Humas MK akan menggelar konferensi pers. Nanti saya akan memberi respons di sana,” ucap Arsul Sani.
Profil Biodata Arsuul Sani
Arsul Sani adalah Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) kelahiran Pekalongan, 8 Januari 1964.
Ia telah menjabat sebagai hakim konstitusi sejak tanggal 18 Januari 2024.
Arsul Sani merupakan hakim konstitusi yang dipilih dan diajukan oleh Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI untuk menggantikan Wahiduddin Adam, yang saat itu akan memasuki masa purnatugas.
Arsul Sani memiliki latar belakang pendidikan yang relevan dengan bidang pekerjaannya.
| Profil Arsul Sani Hakim MK Dilaporkan Dugaan Ijazah Doktoral Palsu, Lulusan University of Cambridge |
|
|---|
| Bareskrim Sita Ijazah Wagub Bangka Belitung, Hellyana Dua Kali Diperiksa Masih Saksi |
|
|---|
| Sosok Dumatno Budi Utomo, Roy Suryo Sebut Fotonya Dipakai di Ijazah Jokowi |
|
|---|
| Mahfud MD dan Susno Duadji Sepakat Polisi Tak Berwenang Tentukan Asli atau Palsu Ijazah Jokowi |
|
|---|
| Jokowi Harus Bisa Buktikan Ijazahnya Asli saat Sidang Roy Suryo cs |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/20240118-Asrul-Sani.jpg)