Sosok Ayu Onik Mindawati, Istri Pertama Gde Sumarjaya Meninggal, Kini Nikahi Peggita Beda 33 Tahun 

Istri pertama Gde Sumarjaya Linggih, Ayu Onik Mindawati memiliki paras yang tak kalah cantik dari Peggita Chelsea.

Penulis: Rusaidah | Editor: Rusaidah
Instagram @thomasramdhan @sumarjaya_linggih
SOSOK AYU ONIK - Ayu Onik Mindawati (kiri) adalah istri pertama Gde Sumarjaya yang meninggal pada 16 September 2019 lalu karena sakit. Kini, Gde Sumarjaya menikah dengan Peggita Chelsea (kanan).  
Ringkasan Berita:

 

BANGKAPOS.COM - Anggota Komisi VI DPR RI dari Partai Golkar, Gde Sumarjaya Linggih kini jadi perbincangan publik.

Sosoknya tiba-tiba mendadak ramai dan trending di platform media massa usai menikahi Peggita Chelsea, wanita yang sempat menjadi sekretaris pribadinya.

Diketahui Gde Sumarjaya Linggih menikahi Peggita Chelsea juga menandakan melepas status dudanya.

Pernikahan pria berusia 60 tahun dan Peggita Chelsea digelar cukup tertutup menggunakan adat Bali pada Kamis, 14 November 2025.

Kisah cinta Gde Sumarjaya dan Peggita memang cukup mencuri perhatian.

Bukan hanya mengenai latar belakang tetapi juga perbedaan usia yang cukup jauh.

Pasalnya, Gde Sumarjaya berusia 60 tahun sementara Peggita berumur 27 tahun.

Baca juga: Biodata Rospita Vici Paulyn, Hakim KIP Semprot UGM Soal Sengketa Ijazah Jokowi, Jebolan Teknik Sipil

Keduanya mantap melenggang ke pelaminan meski terpaut jarak usia 33 tahun.

Menilik ke belakang, Gde Sumarjaya sempat menikah dengan Ayu Onik Mindawati.

Namun cinta mereka terpisah oleh maut. 

Lantas, seperti apa sosok Ayu Onik Mindawati istri  Gde Sumarjaya?

Sosok Ayu Onik Mindawati

Ayu Onik Mindawati merupakan istri pertama Gde Sumarjaya Linggih.

Ia lahir pada 25 Mei 1971. 

Sejatinya saat ini ia menginjak usia 54 tahun.

Namun pada 16 September 2019, Ayu menghembuskan napas terakhirnya setelah berjuang menghadapi sakit kanker.

20251119 AYU ONIK1
SOSOK AYU ONIK - Ayu Onik Mindawati adalah istri pertama Gde Sumarjaya yang meninggal pada 16 September 2019. Gde Sumarjaya selalu mengingat ulang tahun Ayu Onik Mindawati. (Instagram @sumarjaya_linggih)

Ia sebenarnya sempat menjalani pengobatan di beberapa negara, akan tetapi tidak ada perubahan.

Ayu Onik Mindawati dan Gde Sumarjaya Linggih menikah pada tahun 1990.

Kala itu Ayu masih berusia 19 tahun sementara Sumarjaya berumur 25 tahun

Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai 4 anak yakni Ayu Denisa Linggih, Ayu Karina Linggih, Agung Bagus Pratiksa Linggih, dan Agung Bagus Arsadhana Linggih.

Ayu Onik Selalu Dikenang Gde Sumarjaya

Setelah Ayu Onik Mindawati berpulang, Gde Sumarjaya cukup lama menyandang status duda.

Ia bahkan selalu mengenang ulang tahun almarhumah istrinya.

Seperti yang tampak pada postingan Gde Sumarjaya di Instagram pada Mei 2025 lalu.

Ia mengunggah beberapa foto kenangannya bersama Ayu disertai caption haru.

Gde Sumarjaya memastikan sosok Ayu akan selalu abadi dalam hidupnya.

"25 Mei adalah hari kelahiranmu. Tak ada peluk yang bisa kusampaikan, hanya doa yang kupanjatkan dalam diam.

Namamu abadi dalam setiap hembusan napas dan langkah hidupku. Selamat ulang tahun di keabadian, istriku.

Semoga surga menjadi rumah terindah bagimu, seindah kasihmu yang tak pernah lekang oleh waktu.

Damailah di sisi-Nya," tulis Gde Sumarjaya.

Lalu kini muncul sosok Peggita Chelsea, wanita muda yang dipersunting politisi senior Partai Golkar, Gde Sumarjaya Linggih.

Keduanya melangsungkan pernikahan pada Kamis, 14 November 2025 lalu.

Kendati digelar secara tertutup, pernikahan itu menuai sorotan luas lantaran sang figur politik menikahi wanita yang terpaut jauh dari usianya.

Baca juga: Sosok Fitri Assiddikki, Terima Uang Haram Rp2 M dan Mobil Rp1 M Korupsi CSR BI OJK Heri Gunawan

Gde Sumarjaya Linggih atau yang akrab dikenal dengan panggilan Demer memutuskan menikah lagi di usia yang telah memasuki masa paruh baya. 

Politisi yang telah dipercaya duduk sebagai Anggota DPR RI selama lima periode berturut-turut itu menikahi sekretaris pribadinya sendiri, Peggita Chelsea.

Keputusan tersebut sontak memunculkan beragam reaksi publik, mulai dari komentar soal perjalanan cinta hingga rasa penasaran mengenai latar belakang sang mempelai perempuan.

Informasi yang dihimpun dari berbagai sumber menyebutkan bahwa Gde Sumarjaya Linggih telah berstatus duda sejak kepergian istri pertamanya, Ayu Onik Mindawati, pada tahun 2019.

Dari pernikahan terdahulu, ia dikaruniai empat anak dua laki-laki dan dua perempuan—yang kini telah tumbuh dewasa dan bahkan memberinya beberapa cucu.

Setelah hampir tujuh tahun menjalani kehidupan sebagai duda, Gde akhirnya mantap melangkah ke pelaminan kembali pada usia menjelang 60 tahun.

Sebagai sosok publik, Gde Sumarjaya memiliki pengaruh besar bagi masyarakat Bali.

Rekam jejaknya di dunia politik cukup panjang, terbukti dari kepercayaan masyarakat yang memilihnya hingga lima periode sebagai anggota legislatif dari Dapil Bali

Pengaruhnya di dunia politik juga tampak dari kiprah sang putra, Agung Bagus Pratiksa Linggih, yang kini menjabat sebagai Anggota DPRD Bali.

Sosok Peggita Chelsea

Peggita Chelsea, perempuan berusia 27 tahun asal Gianyar, Bali.

Usut punya usut Peggita adalah sekretaris pribadi Gde.

Ia telah mendampingi seluruh agenda dan urusan pribadi Gde membuatnya terlihat begitu dekat.

PERNIKAHAN GDE SUMARJAYA LINGGIH - Kabar bahagia pernikahan politisi senior Partai Golkar, Gde Sumarjaya Linggih dengan Peggita Chelsea, sekretaris pribadi (sekpri) sendiri. (Instagram cahyadewibali)
PERNIKAHAN GDE SUMARJAYA LINGGIH - Kabar bahagia pernikahan politisi senior Partai Golkar, Gde Sumarjaya Linggih dengan Peggita Chelsea, sekretaris pribadi (sekpri) sendiri. (Instagram cahyadewibali) 

Dari penelusuran berbagai media online, Peggita diketahui memiliki latar belakang karier yang cukup berprestasi, meski tidak banyak diekspos secara publik.

Perbedaan usia keduanya yang mencapai 33 tahun sempat memancing komentar warganet.

Baca juga: Profil dan Kekayaan Rospita Vici Paulyn, Ketua Majelis Sidang Sengketa Ijazah Jokowi, Kritisi UGM

Gde Sumarjaya Linggih lahir pada 22 Oktober 1965 dan kini berusia 60 tahun, sementara Peggita baru berusia 27 tahun.

Namun perbedaan usia tersebut tampaknya tidak menjadi penghalang bagi keduanya untuk memulai babak baru sebagai pasangan suami istri.

Terlepas dari berbagai reaksi publik, banyak pihak yang turut memberikan doa agar keduanya tetap bahagia dan mampu menjalani rumah tangga dengan harmonis, tanpa terpengaruh oleh sorotan publik maupun jarak usia yang mencolok.

(Tribun Bali/Bangkapos.com/Tribun Trends/TribunnewsMaker.com)

 

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved