Berita Kriminalitas
Pembunuh Kakak Angkat Diobservasi di Rumah Sakit Jiwa, Ini Kata Kasat Reskrim Polres Bangka
Kasat Reskrim Polres Bangka AKP Rene Zhakaria menginfomasikan perkembangan penangan kasus pembunuhan di Pemali dengan tersangka Mariza (46).
Penulis: deddy_marjaya | Editor: nurhayati
Mariza yang emosi masuk mengambil pisau dapur dan menyerang membabi buta kepada Sudarpis dan Sumiati hingga keduanya terluka.
Mariza kemudian kabur meninggalkan lokasi dengan membawa motor milik Sumiati.
Sudarpis tewas ditempat dengan sejumlah luka tusukan.
Sedangkan Sumiati berhasil diselamatkan setelah warga membawanya ke rumah sakit.
Tim Buser Polres Bangka langsung melakukan pengejaran terhadap pelaku mendatangi sejumlah tempat.
Termasuk mengecek ke Pelabuhan Tanjung Kalian Muntok mengantipasi tersangka keluar Pulau Bangka.
Dugaan tersangka berada di seputaran Muntok diperkuat sejumlah saksi yang melihat keberadaan tersangka.
Selama dua bulan belakangan Tim Kelambit Buser Polres Bangka bolak-balik ke Muntok mendalami informasi yang masuk dibantu oleh Tim Buser Polres Bangka.
Saat didapati informasi pada Jum'at (1/7/2022) pagi keberadaan tersangka.
Dipimpin oleh AKP Rene Zhakaria Tim Kelambit Buser Polres Bangka kemudian menuju Muntok.
Dibantu oleh Tim Buser Polres Bangka Barat dan Polsek Muntok belom berhasil membekuk tersangka.
AKP Rene Zhakaria memutuskan terus melakukan penyelidikan dan tetap berada di Muntok.
Pada Minggu (3/7/2022) pagi kembali didapat informasi keberadaan pelaku diseputaran Belo Laut.
Tim gabungan terdiri dari Tim Kelambit Buser Polres Bangka, Tim Buser Polres Bangka Barat dan Polsek Muntok kemudian mendatangi lokasi.
Mariza yang sedang menikmati bakso di salah satu warung Bakso langsung di bekuk.
Mariza kemudian dibawa ke tempatnya membuang pisau untuk menusuk korban dan behasil diamankan. Selanjutnya tersangka bersama barang bukti pisau dan motor diamankan ke Polres Bangka.
(Bangkapos.com/Deddy Marjaya)
