Artis R Diduga Terima Uang Rafael Alun untuk Bisnis Skin Care, Raffi Ahmad: Aku Enggak Kenal

Diduga bisnis produk kecantikan yang dilakukan R menjadi 'alat' menyembunyikan asal-usul harta ayah Mario Dandy itu.

Penulis: Nur Ramadhaningtyas | Editor: Evan Saputra
freepik/wirestock
Ilustrasi pencucian uang 

"Dia punya istri, istrinya itu anaknya Rafael," terang Raffi.

Berangkat dari hal tersebut, Raffi menduga ia dikaitkan dengan Rafael Alun karena bekerja sama dengan Jeremy.

"Mungkin ya (dituduh karena kenal Jeremy), kan ada beberapa gue ada foto sama tim RANS Basketball, sama semuanya, sama Chairman, presiden klub, Jeremy juga. Waktu itu kita memang mau bikin di PIK, lapangan sportstainment," ucapnya. 

Suami Nagita Slavina itu juga menyangkal bahwa kekayaan yang diperolehnya berasal dari Rafael Alun.

"Mungkin orang berpikir 'Si Raffi sama keluarga Rafael, duitnya dari itu.' Enak aja, itu duit dari RANS sendiri," lanjutnya.

Meskipun mengenal Jeremy, Raffi mengaku tidak mengetahui siapa itu Rafael.

"Tapi aku nggak kenal sama om Rafael aku nggak kenal," tegas Raffi.

Baca Juga: Respons Ibu Raffi Ahmad Saat Anaknya Dikaitkan dengan Rafael Alun: Biasa Aja, Yakin Enggak 
Sejak rumornya ramai di media sosial, Raffi mengaku banyak menerima telepon dari teman, klien, hingga para investor yang khawatir dengan kabar tersebut.

"Jadi gara-gara berita itu semua teman-teman, semua klien, semua partner, semua investor pada hubungin gue 'Bro, lu bener-bener gak terlibat kan?'"

" 'Ya enggaklah bro, santai aja kalem, gua juga gak gimana-gimana, kenal aja enggak, gue jelasin," ujar Raffi menirukan ucapannya saat itu.

(Bangkapos.com/Nur Ramadhaningtyas)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved