Berita Lokal
Alhamdulillah Saya Kembali, Kisah Sopian Wakil Wali Kota Pangkalpinang Setahun Melawan Tiroid
Kisah M. Sopian Waki Walikota Pangkalpinang setahun lawan penyakit mematikan, sembuh dari penyakit tiroid dan kelenjar getah bening stadium 4
BANGKAPOS.COM, BANGKA - "Alhamdulillah, saya kembali," kata Muhammad Sopian, Wakil Wali Kota Pangkalpinang.
Lebih dari setahun, Sopian terpaksa absen sebagai Wakil Walikota Pangkalpinang.
Dan selama itu pula ruangannya yang berada di lantai 2 gedung tudung saji kantor Wali Kota Pangkalpinang selalu kosong.
Ia harus bertarung melawan penyakitnya tiroid dan kelenjar getah bening stadium 4 yang dideritanya.
Sopian harus menjalani operasi hingga harus bolak balik memeriksa kesehatannya.
Ia sempat menjalankan operasi di rumah sakit Dr. Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta, kemudian menjalankan perawatan di rumah sakit umum pusat Dr.M.Djamil Padang.
Hari ini Senin (22/5/2023), Sopian kembali masuk ke kantornya. Sejumlah pejabat turut berdatangan ke ruang kerjanya.
Dari pegawai hingga staff Sekretariat Daerah Kota Pangkalpinang turut mengunjunginya.
Terlihat juga, Staf Ahli bidang ASDM dan Bidang Kemasyarakatan Setdako Pangkalpinang, Radmida Dawam juga mendatangi Sopian di ruangannya.
Kepada Bangkapos.com, Sopian tak menyangka akhirnya bisa kembali pulih dan masuk bekerja. Sebab sakit yang ia derita menurutnya bukan main-main.
Ia menceritakan bagaimana ia harus melawan penyakit, bahkan ia sempat koma tak sadarkan diri selama 13 hari.
"Alhamdulillah, sehat. Hari ini bisa kembali masuk bekerja mengemban tugas selaku Wakil Walikota Pangkalpinang," ujar Sopian kepada Bangkapos.com, Senin (22/5/2023) siang.
Sopian menyebut, sudah sejak satu pekan terkahir ia kembali ke Pangkapinang, tapi baru hari ini kembali masuk bekerja.
"Alhamdulillah, dokter bilang sudah bisa pulang ke Pangkapinang, tapi saya harus tetap menjalankan kontrol rutin disini. Balik kesini itu tanggal 15 Mei kemarin, istirahat dulu dan baru hari ini masuk lagi," tuturnya.
Diakuinya, selama satu tahun tidak berada di Pangkalpinang membuatnya rindu akan banyak hal, terutama dengan Kota tempatnya dilahirkan ini.
| Suami Aniaya Istri Siri Secara Brutal, Supri Diburu Polisi, Keluarga Minta Pelaku Dihukum Mati |
|
|---|
| Kisah Nurlaela IRT di Bangka Barat Korban KDRT, Tangan Patah Kedua Matanya Buta Dianiaya Suaminya |
|
|---|
| Pengantin Tertua, Pasangan Abdul Latif dan Suriyana Malu-Malu Naik ke Panggung di Acara Nikah Massal |
|
|---|
| Resmi Dilantik Sebagai Pj Bupati Bangka, Muhammad Haris Mulai dengan Bismillah |
|
|---|
| Sosok 5 Warga Bangka Tengah Diduga Bekerja jadi Operator Judi Online di Kambodja dan Vietnam |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.