Kisah Pilu, Pria Terima Surat Wasiat dan Uang Segepok, Syok Dengar Pengakuan Mantan Istri Temannya
Viral, Sebuah kisah mengharukan dan menggugah hati datang dari seorang pria di Malaysia yang menemukan sebuah surat wasiat dari sahabatnya.
Penulis: M Zulkodri CC | Editor: Hendra
BANGKAPOS.COM--Pria Temukan Uang dan Kisah Pilu dalam Surat Wasiat Sahabat
Viral, Sebuah kisah mengharukan dan menggugah hati datang dari seorang pria di Malaysia yang menemukan sebuah surat wasiat dari sahabatnya.
Surat tersebut mengungkapkan kisah pilu perjuangan sahabatnya selama hidupnya, yang membuatnya merasa tersentuh.
Pria Malaysia yang dikenal sebagai Acak membagikan kisah ini melalui akun TikTok-nya.
Dalam kisahnya, Acak menjadi saksi ketika sahabatnya menghadapi perceraian dengan istrinya.
Ia menceritakan bahwa sebelum bercerai, sahabatnya dipaksa bekerja tanpa istirahat oleh istrinya.
"Pulang kerja, istrinya menyajikan makanan, tapi hanya nasi putih dengan ikan goreng saja, itulah makanannya tiap hari. Saya sedih ketika mendengarkan curhatannya, dia bilang itu adalah makanan paling lezat yang pernah dia makan, dan sudah lama dia tidak makan seperti ini," ujar Acak.
Sahabat Acak itu sering menangis ketika mengingat perjuangannya mencari nafkah untuk keluarganya dan merindukan masa-masa saat istrinya lebih sederhana.
"Padahal waktu masih pacaran, wanita itu paling ngebet ngajak nikah, dan berjanji untuk hidup susah senang bersama," ungkap Acak.
Mereka memutuskan untuk bercerai, dan setelah itu, sahabat Acak tinggal bersama kakaknya, meninggalkan kedua anaknya.
Sahabat Acak bekerja sebagai driver ojek online, dan selama pernikahan, ia harus membayar biaya bulanan yang cukup besar, termasuk biaya mobil istrinya.
Selama menikah, ia harus membayar biaya bulanan 800 ringgit (sekitar Rp2,6 juta), termasuk membiayai mobil istrinya.
Penghasilannya sebagai driver ojek online tidak mencukupi, sehingga ia harus mencari pekerjaan tambahan.
Kisah tragis semakin memburuk ketika sahabat Acak mengalami banyak masalah kesehatan selama perceraian dengan istrinya.
Sayangnya, ia akhirnya meninggal dunia akibat penyakit yang dideritanya.
Sebelum meninggal, sahabat Acak meninggalkan surat wasiat dan sejumlah uang yang dimasukkan ke dalam sebuah tas.
Ia menitipkan uang tersebut agar diberikan kepada anak-anaknya.
Acak merasa diberi amanah oleh sahabatnya dan menghubungi mantan istri temannya untuk memberikan uang tersebut kepada anak-anaknya.
Namun, Acak terkejut dengan pengakuan mantan istri temannya.
Dalam percakapannya, mantan istri tersebut mengungkapkan bahwa ia sengaja menghidangkan makanan busuk kepada suaminya setiap hari.
"'Aku goreng lagi buat dia makan sebab aku ingin menyadarkan dia tentang janji yang dia buat dulu'."
Ia juga memaksa suaminya tidur di luar kamar.
Meski tindakannya itu bermaksud agar suaminya menyadari kesalahannya, sahabat Acak tak pernah marah pada mantan istrinya.
"'Tapi dia masih tidak menyadarinya. Kadang-kadang dia mandi, saya sengaja masukkan sedikit air bekas cuci piring ke dalam ember.. dia tidak pernah menyadarinya dan tidak melawan saya'." ujar wanita itu.
Wanita itu sengaja melakukan semua perbuatan tersebut agar suaminya menyadari kesalahannya.
"'Aku mencoba untuk memaafkan dia, tapi tidak bisa dan malah berubah makin membencinya'." tuturnya.
Namun, perbuatan tersebut membuat mereka semakin jauh dan penuh kebencian.
Kisah ini memberikan pelajaran tentang kerumitan hubungan manusia, pengorbanan seorang sahabat, dan kesulitan dalam sebuah pernikahan.
Dalam kisah ini, seorang sahabat meninggalkan pesan terakhirnya yang sangat menyentuh hati.(*)
(TribunTrends.com/Tiara/Nafis)
| Viral Siswi SD Mata Merah & Lebam Sepulang Sekolah, Dokter Spesialis Mata Singgung Infeksi & Virus |
|
|---|
| Kakek Tarman Tampung 5 Wanita di Ponorogo, Modus Kerja Cari Cengkeh, Terungkap saat Anak Cari Ibunya |
|
|---|
| Hasil Visum Jadi Penentu Apa Penyebab Mata Siswi di Palembang Merah dan Lebam |
|
|---|
| Bakso Remaja Gading Solo Sempat Tutup usai Viral Non-halal, Pas Dites Ulang, Wali Kota Minta Maaf |
|
|---|
| Kronologi Siswi SD yang Viral Matanya Merah dan Lebam Sepulang Sekolah Lengkap Penjelasan Dokter |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.