Berita Bangka Barat

Sistem Parkir di Pasar Mentok Bakal Gunakan Elektronik, Untuk Tingkatkan Pendapatan Retribusi Parkir

Juswardi, mengatakan pihaknya sesegera mungkin bakal melakukan perbaikan terkait kondisi fasilitas parkir di Pasar Mentok.

Penulis: Riki Pratama | Editor: nurhayati
Bangkapos.com/Riki Pratama
Wakil Bupati Bangka Barat, Bong Ming Ming, melihat fasilitas parkir di Pasar Mentok, foto diambil, Selasa (9/1/2024). 

"Di awal tahun ini, hingga akhir tahun kita sudah ada evaluasi dari DPRD, beberapa dinas diberikan anggaran. Tetapi mereka di dalam realisasi pencapian PAD masih rendah. Padahal banyak sumber sumbernya, dan masih kurang. Jadi ini perlu didiskusikan," ungkap Marudur. 

Untuk diketahui, retribusi pelayanan tempat khusus parkir, di Pemerintah Kabupaten Bangka Barat tidak mencapai target hingga akhir Desember 2023 lalu. 

Jumlah anggaran yang ditargetkan Rp 1.200.000.000 realisasinya hanya Rp 1.044.938.000, dengan sisa anggaran belum terealisasi Rp 155.062.000.

Tidak sampainya target ini, diduga terjadi karena adanya kebocoran, lemahnya sistem kekarcisan, hingga persoalan kinerjanya juru parkir di Pemkab Bangka Barat.

(Bangkapos.com/Riki Pratama)

 

 

 

 

 

Sumber: bangkapos.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved