Berita Pangkalpinang
Disperindagkop Pangkalpinang Akui Harga Bapok Kerap Berfluktuasi, Andika:Harga Tergantung Pasokan
Biasanya harga ini tergantung pasokan dari daerah sentra. Terkait bawang harganya masih belum normal. Namun memang ada penurunan dari harga ...
Penulis: Sela Agustika | Editor: Asmadi Pandapotan Siregar
BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Harga kebutuhan bahan pokok ( Bapok ) di pasar Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung ( Babel ), kerap berfluktuasi.
Baru-baru ini harga bawang merah di pasaran Pangkalpinang, tembus hingga Rp70 ribu perkilogram. Bahkan hari ini harga cabai merah yang kembali terjadi kenaikan dikisaran Rp40 - Rp 50 ribu perkilo. Padahal sebelumnya harga jual cabai merah dikisaran Rp30 ribu perkilo.
Kepala Dinas Koperasi Perdagangan (Diskopdag) dan UMKM Pangkalpinang Andika mengungkapkan, harga produk hortikultura atau bahan pokok ( bapok ) yang kerap berfluktuasi disebakan karena pasokan.
“Biasanya harga ini tergantung pasokan dari daerah sentra. Terkait bawang harganya masih belum normal. Namun memang ada penurunan dari harga sebelumnya, tapi tidak signifikan,” ujar Andika, Selasa (22/4/2024).
Menyusul kenaikan harga cabai Andika mengungkapkan, jika kenaikan harga cabai saat ini juga disebabkan karena berkurangnya pasokan saat ini.
Baca juga: Sudah Lunasi Bipih, Ratusan Calon Jemaah Haji Asal Bangka Selatan Siap Diberangkatkan Tahun Ini
Baca juga: APK Perguruan Tinggi di Babel Rendah, Dinas Pendidikan Babel Sebut Banyak Hal yang Perlu Dibenahi
Tak dipungkirinya, sebagian besar komoditi holtikultura seperti bawang merah, cabai masih mengandalkan pasokan dari luar daerah.
“Kendala naiknya harga cabai saat ini sama dengan bawang, pasokan berkurang. Tapi dipastikan untuk kecukupan atau stok saat ini aman,” kata Andika.
Dia menuturkan, pihaknya juga rutin melakukan pemantauan harga bahan pokok dalam memastikan kestabilan harga jual saat ini. (BangkaPos.com/Sela Agustika)
| Hadapi Cuaca Ekstrem, BPBD Kota Pangkalpinang Siaga 24 Jam hingga Februari 2026 |
|
|---|
| Inflasi Bangka Belitung Oktober 2025 Terkendali, BI dan TPID Perkuat Sinergi Jaga Stabilitas Harga |
|
|---|
| Wagub Babel Hellyana Minta Maaf ke Gubernur dan Masyarakat, Begini Nasib Kasusnya |
|
|---|
| Resmi Dilantik Jadi Bupati Bangka, Gubernur Hidayat Minta Fery Insani Komitmen Bersinergi |
|
|---|
| Gubernur Bangka Belitung Hidayat Arsani Minta Petugas Siap Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.