Berita Bangka Selatan
Pemkab Bangka Selatan Sediakan Rumah Singgah Gratis di Dua Daerah Ini
Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan, Kepulauan Bangka Belitung menyediakan rumah singgah di dua daerah yang menjadi rujukan berobat warga.
Penulis: Cepi Marlianto | Editor: M Ismunadi
BANGKAPOS.COM, BANGKA – Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan, Kepulauan Bangka Belitung menyediakan rumah singgah di dua daerah yang menjadi rujukan berobat warga dari daerah itu. Dengan harapan mampu meringankan pasien dan keluarga pasien yang terkendala masalah finansial selama menjalani pengobatan.
Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos PPPA) Kabupaten Bangka Selatan, Sumindar bilang, pemerintah setempat saat ini telah menyiapkan fasilitas rumah singgah bagi keluarga pasien.
Rumah singgah tersebut didirikan di dua daerah, yakni di Kota Palembang, Sumatera Selatan dan Jakarta.
Langkah tersebut guna memberikan kemudahan bagi keluarga yang harus mendampingi pasien yang dirawat di rumah sakit yang ada di luar daerah.
“Selain berobat gratis, kita juga telah menyiapkan dua rumah singgah di dua daerah. Yakni di Kota Jakarta dan Kota Palembang untuk pasien rujukan yang berobat di dua kota tersebut,” kata dia kepada Bangkapos.com, Sabtu (3/8/2024).
Sumindar memaparkan, fasilitas rumah singgah tersebut sebagai bentuk komitmen pemerintah dalam meningkatkan layanan masyarakat.
Adanya rumah singgah ditargetkan keluarga pasien dapat tinggal lebih dekat dengan pasien yang sedang dirawat.
Rumah singgah itu diperuntukkan khusus bagi keluarga pasien, bahkan sesuai arahan Bupati Bangka Selatan rumah singgah tersebut turut digratiskan bagi masyarakat.
Lokasi rumah singgah tersebut pertama berada di Jalan Macan Kumbang III A, Siring Agung, Kecamatan Ilir Barat, Kota Palembang.
Sedangkan di Jakarta berada di Komplek Setneg Lama, Jalan Cempaka Putih Barat blok 19 nomor 61, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.
Untuk fasilitas rumah singgah yang disiapkan ini terdapat kamar, tempat tidur, dapur dan juga penjaga yang dapat membantu memfasilitasi pasien dalam berobat.
Untuk fasilitas rumah singgah yang disiapkan ini terdapat kamar, tempat tidur, dapur dan juga penjaga yang dapat membantu memfasilitasi pasien dalam berobat.
“Biaya untuk berobat keluar daerah cukup besar, mulai dari makan keluarga pasien, penginapan keluarganya. Belum lagi kalau ada yang berobat jalan, sehingga rumah singgah ini cukup membantu,” papar Sumindar.
Selain penyediaan rumah singgah lanjut dia, pemerintah setempat turut menyiapkan dana pendamping bagu pasien yang hendak berobat ke luar daerah.
Dana pendamping yakni dana untuk mendampingi pasien yang akan melakukan pengobatan rujukan, baik ke Kota Pangkalpinang maupun ke luar daerah Pulau Bangka.
Bupati Bangka Selatan Tegas! Tak Ada Proyek untuk Orang Dekat dan Tim Sukses |
![]() |
---|
Fakta Ayah Kandung Diduga Tega Pukul Bocah 6 Tahun di Toboali, Buku Sobek, Mantan Suami Minta Maaf |
![]() |
---|
Tiga Jam Pascadilaporkan Komplotan Ninja Sawit Dibekuk Polisi, Sudah Beraksi di Delapan Lokasi |
![]() |
---|
IWAPI Bangka Belitung Bagi Ribuan Paket Makanan, Dukung Program MBG Prabowo-Gibran |
![]() |
---|
Lakukan Aktivitas Pertambangan Timah Ilegal di IUP PT Timah, Warga Bangka Selatan Ditangkap Polisi |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.