Rekam Jejak Muhidin Gubernur Kalsel Bantah Pernyataan Purbaya hingga Sebut 'Koboi Salah Tembak'
Muhidin merupakan pria kelahiran Binuang, Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan pada 6 Mei 1958 silam.
Penulis: Vigestha Repit Dwi Yarda | Editor: Evan Saputra
Muhidin mengawali pendidikan dasarnya di SDN Binuang 1 (1972).
Dirinya lalu melanjutkan di SMP A. Yani Binuang (1976) dan Sekolah Guru Olahraga Banjarmasin (1980).
Muhidin mengawali kariernya sebagai guru olahraga.
Ia melakoni sebagai pendidik puluhan tahun dari 1981 hingga 2004.
Dalam urusan rumah tangga, Muhidin menikah dengan perempuan bernama Fathul Jannah.
Keduanya dikaruniai empat orang anak, yakni Karmila Muhidin; Rahmah Hayati Muhidin; Nur Rahman; dan Ahmad Muzaki.
Masih dikutip dari kalselprov.go.id, pensiun jadi guru, ia memutuskan terjun ke dunia politik.
Ia maju di Pileg dan berhasil duduk sebagai anggota DPRD Tapin 2004-2009.
Karier politiknya terus naik.
Muhidin tercatat pernah menjadi anggota DPRD Provinsi Kalsel 2009-2010.
Belum selesai jadi wakil rakyat, ia kemudian maju di Pilkada Banjarmasin.
Ia sukses hingga dilantik menjadi Wali Kota Banjarmasin 2010-2015.
Karier Muhidin pernah diwarnai dengan kegagalan.
Pada Pilkada Kalsel 2015, ia maju sebagai calon Gubernur Kalimantan Selatan bersama dari Gusti Farid Hasan Aman melalui jalur Independen.
Namun, dia kalah dengan pasangan pasangan calon nomor urut 2, Sahbirin Noor dan Rudy Resnawan.
| Kilas Balik Kasus Penganiayaan David Ozora, Bakal Difilmkan Sebentar Lagi, Ini Daftar Pemain |   | 
|---|
| Sosok Irjen Asep Edi Suheri, Kapolda Metro Jaya Tindak Tegas Anggota Polisi Catcalling Jessy Nirmala |   | 
|---|
| Sosok dan Nasib Oknum Polisi Catcalling Seleb TikTok Jessy Nirmala, Sudah Ditindak Provost |   | 
|---|
| Andre Taulany Rela Bayar Nafkah Iddah Rp 1 Miliar Demi Cerai dengan Erin, Sepakat Pisah Baik-baik |   | 
|---|
| Kekayaan Andrinof Chaniago Eks Menteri Tak Terima Dituduh Ubah Gelar Jokowi, Hartanya Fantastis |   | 
|---|


 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
				
			 
											 
											 
											 
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.