Rekam Jejak Sofyan Djalil, Eks Menteri Disebut Temani Jokowi Tanda Tangan Proyek Whoosh

Sofyan Djalil ialah seorang politikus asal Aceh kelahiran Aceh, 23 September 1953

Tribunnews.com/Eri Komar Sinaga
Menteri Agraria dan Tata Ruang Sofyan Djalil 

BANGKAPOS.COM-- Inilah profil Sofyan Djalil eks menteri yang disebut menemani Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) tanda tangan proyek Whoosh.

Hal itu disampaikan Sosiolog perkotaan dari Nanyang Technological University (NTU) Singapura, Profesor Sulfikar Amir.

Sulfikar mengungkap ada satu sosok menteri yang mendampingi Jokowi ketika melakukan penandatanganan kerja sama penting tersebut pada tahun 2014.

Baca juga: Dulu Diceraikan Suami Usai Lulus PPPK, Penghasilan Melda Safitri Melejit, Raup Rp233 Juta per Minggu

“Ada satu menteri, dia menemani Jokowi saat itu, yaitu Sofyan Djalil, Menteri Perekonomian saat itu,” kata Sulfikar.

Sofyan Djalil sendiri merupakan pejabat senior yang telah beberapa kali dipercaya mengemban posisi strategis di kabinet.

Ia dilantik sebagai Menko Perekonomian pada 27 Oktober 2014, namun hanya menjabat selama satu tahun sebelum akhirnya digeser menjadi Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (2015–2016).

Kariernya di pemerintahan berlanjut ketika Jokowi melakukan perombakan kabinet pada 27 Juli 2016, dan menugaskannya sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang (2016–2022). 

Penjelasan Sulfikar memperlihatkan bahwa kerja sama proyek Whoosh tidak terjadi secara tiba-tiba, melainkan sudah melalui proses panjang yang melibatkan pembicaraan tingkat tinggi antara kedua negara.

Ia menekankan bahwa penandatanganan tersebut menjadi fondasi awal keterlibatan China dalam pembangunan kereta cepat di Indonesia.

“Artinya, jauh sebelum pemerintah Indonesia mengatakan proyek pembangunan kereta cepat itu diserahkan ke China, sudah ada deal antara Jokowi dan Xi Jinping secara resmi dan ditandatangani di Jakarta,” imbuh Sulfikar menegaskan.

Dengan demikian, pernyataan Sulfikar menambah perspektif baru dalam memahami dinamika politik dan ekonomi di balik proyek kereta cepat pertama di Asia Tenggara tersebut, sebuah proyek yang kini menjadi ikon modernisasi transportasi Indonesia di bawah kepemimpinan Jokowi.

Namun kini proyek tersebut tengah menjadi polemik lantaran utang yang cukup besar.

Lantas seperti apa rekam jejak Sofyan Djalil

Sosok Sofyan Djalil

Mengutip Tribunnews Maker, Sofyan Djalil ialah seorang politikus asal Aceh.

Politikus kelahiran Aceh, 23 September 1953 itu terakhir kali menjabat sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang Indonesia.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved