Kisah Pilu Kakak Beradik Tak Makan 28 Hari di Samping Mayat Ibunya karena Tak Mau Repotkan Warga
Kakak beradik, masing-masing bernama Putri Setya Gita Pratiwi (23) dan Intan Ayu Sulistyowati (19) tak makan selama 28 hari di samping mayat ibunya.
Penulis: Dedy Qurniawan CC | Editor: Dedy Qurniawan
BANGKAPOS.COM – Kisah pilu datang dari Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, tepatnya di Dusun Songopuro, Desa Bebengan, Kecamatan Boja.
Kakak beradik, masing-masing bernama Putri Setya Gita Pratiwi (23) dan Intan Ayu Sulistyowati (19) di sana tak makan selama 28 hari di samping mayat ibunya.
Hal ini dilakukan karena pesan sang ibu sebelum meninggal agar tak merepotkan orang.
Melansir dari Kompas.com, kakak beradik ini ditemukan setelah berhari-hari menunggui jenazah ibu mereka, Setyaningsih (51) tanpa memberi tahu tetangga dan tanpa makan, hanya bertahan dengan minum air putih.
Putri mengaku mulai tidak makan sejak 4 Oktober 2025 ketika ibunya jatuh sakit.
Setyaningsih lantas meninggal pada 13 Oktober 2025 dan sempat berpesan agar tidak merepotkan tetangga.
“Ibu tidak ingin merepotkan tetangga. Pesan itu, kami pegang. Saya dan adik, tidak memberi tahu tetangga,” kata Putri.
Setelah ibunya meninggal, Putri menutup rapat rumah.
Ia dan adiknya tidak keluar membeli makanan dan hanya minum air sumur yang direbus.
Pada Sabtu (1/11/2025), tetangga mendobrak pintu rumah setelah mencium bau tidak sedap.
Pada hari itu, sudah 28 hari kakak beradik tersebut tidak makan apapun dan hanya mengonsumsi air putih.
“Setelah itu, kami dibawa ke rumah sakit. Saya tidak tahu selanjutnya,” ujar Putri.
Putri bercerita, keluarga pindah dari Semarang ke Boja pada 2019 setelah ayahnya meninggal pada 2017.
Mereka hidup dari uang pesangon ayah yang dulu bekerja di perkebunan sawit di Kalimantan.
Dokter RS Muhammadiyah Boja, Arfa Bima F, mengatakan kondisi Putri dan Intan perlahan membaik setelah masuk dalam keadaan sangat lemah.
Kendal
| Nasib Ibu Bhayangkari & Brigadir N Ketahuan Selingkuh, Digerebek Suami, Bu Guru Terancam Sanksi |
|
|---|
| Hati-hati! Pemalsuan SIM di Kendari Sudah Berjalan 5 Tahun, Negara Rugi Rp3 Miliar |
|
|---|
| Awal Mula Skandal Selingkuh Ibu Bhayangkari & Brigadir N, Suami Aipda IS Curiga Gelagat Aneh Istri |
|
|---|
| Sosok Ibu Bhayangkari Terlibat Skandal Selingkuh dengan Brigadir N, Digerebek Suami Ternyata Bu Guru |
|
|---|
| Sosok & Nasib Brigadir N Ngaku Selingkuhi Istri Senior Aipda IS, Digerebek di Rumah Kini Dipatsus |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.