Rizky Ridho Masuk Nominasi FIFA Puskas Award 2025, Begini Link dan Cara Vote Agar Menang
Gol jarak jauh Rizky Ridho masuk nominasi FIFA Puskas Award 2025. Simak daftar nominasi lengkap dan cara vote agar Ridho menang
Penulis: M Zulkodri CC | Editor: M Zulkodri
Direktur Utama Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, menyebut pencapaian Ridho sebagai tonggak sejarah baru bagi sepak bola Indonesia.
“Ridho menunjukkan bahwa mimpi tidak pernah mengenal batas. Gol itu adalah simbol dari kerja keras, disiplin, dan keberanian untuk mencoba hal yang tampak mustahil,” ujar Prapanca.
Ia menegaskan Persija akan terus mendukung Ridho dan pemain-pemain muda lainnya untuk menggapai mimpi hingga ke panggung dunia.
Respons Rizky Ridho: “Ini Hasil Kerja Sama Tim”
Rizky Ridho sendiri mengaku tak menyangka gol yang ia ciptakan akan menembus nominasi Puskas Award.
“Alhamdulillah, saya bersyukur bisa masuk nominasi. Saya tidak pernah membayangkan gol itu akan sejauh ini,” ujar Ridho.
Ia juga menegaskan bahwa gol tersebut bukan aksi individunya semata.
"Alhamdulillah, saya bersyukur bisa masuk nominasi Puskás Award. Jujur, saya tidak pernah membayangkan gol itu akan sejauh ini," ungkap pemain berusia 23 tahun itu.
"Saya ucapkan terima kasih kepada rekan-rekan setim, tim pelatih, ofisial, dan seluruh Jakmania yang selalu mendukung. Gol itu lahir karena kerja sama tim, bukan semata-mata aksi individu. Semoga ini bisa menjadi motivasi bagi kami semua untuk terus berjuang lebih baik," kata Ridho.
Voting Puskás Award 2025 sudah dibuka hingga 3 Desember 2025.
Cara Voting Rizky Ridho di FIFA Puskas Award 2025
Voting dilakukan secara terbuka melalui situs resmi FIFA dan Aplikasi FIFA.
Link vote Rizky Ridho >>>
setelah masuk,
Setiap pemilih diberikan 3 pilihan pemain.
Jika menginginkan Rizky Ridho juara, pilih di urutan pertama.
Sementara di urutan kedua dan ketiga, jangan memilih pemain populer yang sudah memiliki nama.
| Sosok Muhammad Ikhlas Thamrin Penemu Bobibos BBM Jerami, Bukan Anak Teknik, 10 Tahun Riset Mandiri |
|
|---|
| Sosok Bharada Geri & Bharada Jeri, Saudara Kembar Wujudkan Mimpi Jadi Brimob, Anak Pedagang Seragam |
|
|---|
| Biodata Riyuka Bunga Pamer Foto Mesra dengan Deddy Corbuzier, Dapat Dukungan dari Sabrina: Samawa |
|
|---|
| Nasib Komjen Setyo Budiyanto Polisi Aktif Jabat Ketua KPK, Bakal Ditarik ke Polri Imbas Putusan MK? |
|
|---|
| Profil & Jejak Karier Budi Utama, Dulu Pj Wali Kota Pangkalpinang Kini Jabat Kepala BPBD Babel |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/20230526_Profil-Rizky-Ridho-yang-akan-menjadi-pemain-andalan-Persija-Jakarta-di-Liga-1.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.