Bukan TPPO, Ini Awal Mula Rizki Kiper di Bandung Kerja Jadi Scammer di Kamboja, Info dari Medsos
Kiper muda asal Bandung, Rizki Nur Fadhilah (18) ternyata sadar bakal bekerja menjadi scammer di Kamboja.
Penulis: Vigestha Repit Dwi Yarda | Editor: Dedy Qurniawan
Ringkasan Berita:
- Rizki berada di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Kamboja dalam kondisi sehat.
- Berdasarkan asesmen yang diterima Polda Jabar dari pihak KBRI, Rizki dipastikan bukan korban TPPO.
- Namun, Rizki mengaku tidak betah bekerja di Kamboja karena kondisi hidup yang keras dan tekanan pekerjaan yang besar.
BANGKAPOS.COM -- Kiper muda asal Bandung, Rizki Nur Fadhilah (18) ternyata sadar bakal bekerja menjadi scammer di Kamboja.
Calon pemain bola itu dipastikan bukan korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO).
“Sadar betul bahwa Rizky ini nanti di sana menjadi scammer,” ujar Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Hendra Rochmawan, dikutip dari Tribun Jabar, Kamis (20/11/2025).
Baca juga: Penyebab Dosen Untag DLL Tewas di Kamar Kostel dan Hubungannya dengan AKBP Basuki, Tinggal Serumah
Scammer adalah pelaku penipuan melalui internet atau media lain untuk mendapatkan keuntungan dari korban.
Rizki bahkan sempat berbohong kepada orang tuanya, mengaku mengikuti seleksi pemain PSMS Medan.
Padahal, ia telah berkomunikasi dengan pihak di Kamboja dan mencapai kesepakatan untuk bekerja di sana.
Saat ini, Rizki berada di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Kamboja dalam kondisi sehat.
Berdasarkan asesmen yang diterima Polda Jabar dari pihak KBRI, Rizki dipastikan bukan korban TPPO.
Namun, Rizki mengaku tidak betah bekerja di Kamboja karena kondisi hidup yang keras dan tekanan pekerjaan yang besar.
Ia kemudian membuat video di media sosial untuk meminta dipulangkan.
“Kami berkoordinasi dengan KBRI Kamboja terkait proses pemulangannya. Ada klausul dalam perjanjian kerja soal biaya yang harus dikembalikan ke perusahaan. Nanti kami koordinasikan dengan kapolda dan gubernur agar proses pemulangan bisa didukung penuh,” ujar Hendra, dikutip dari Tribun Jabar.
Setelah kembali ke Indonesia, polisi akan meminta keterangan Rizki untuk mengetahui kronologi lengkap hingga ia bisa berangkat dan bekerja di Kamboja.
Pernyataan KBRI Kamboja
Rizki Nur Fadhilah mendatangi Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Phnom Penh di Kamboja pada Rabu (19/11/2025) pukul 06.00 waktu setempat.
Saat datang ke KBRI Phnom Penh, Rizki Nur Fadhilah dalam keadaan sehat jasmani dan rohani memohon agar dapat kembali ke Indonesia setelah keluar dari sindikat penipuan daring tempatnya bekerja.
| Penyebab Dosen Untag DLL Tewas di Kamar Kostel dan Hubungannya dengan AKBP Basuki, Tinggal Serumah |
|
|---|
| Profil dan Harta Ken Dwijugiasteadi, Eks Dirjen Pajak Dicekal ke Luar Negeri, di LHKPN Cuma 1 Mobil |
|
|---|
| Warga Belitung jadi Korban TPPO di Myanmar, Sempat Video Call saat Anaknya Ulang Tahun |
|
|---|
| 4 Negara Debutan Piala Dunia 2026, Lolosnya Curacao Dipuji Presiden FIFA |
|
|---|
| Profil dan Kekayaan Gubernur Andi Sudirman Terseret Korupsi Bibit Nanas Rp60 M, Adik Mentan Amran |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/20251119-RIZKI-NUR.jpg)