Ramadan 2023

Mutiara Ramadhan: Quo Vadis Puasa Ramadan, Cara Mukmin Meraih Derajat Takwa

Orang-orang yang bertakwa adalah mengerjakan apa yang diperintah oleh Allah dengan sepenuh hati dan meninggalkan apa yang dilarang oleh-Nya.

|
Penulis: Cici Nasya Nita | Editor: khamelia
Istimewa
Pimpinan Ponpes Hidayatussalikin, KH A Ja'far Shidiq. 

Artinya kaya atau miskin berjiwa dermawan, naik setingkat lagi yaitu pandai menahan amarah. Tetapi bukan tidak ada marah, karena orang yang tidak ada rasa marahnya melihat yang salah, adalah orang yang tidak berperasaan. 

Yang dikehendaki di sini ialah kesanggupan mengendalikan diri ketika marah. Ini adalah tingkat dasar. Kemudian naik setingkat lagi, yaitu memberi maaf. 

Kemudian naik ke tingkat yang di atas sekali, menahan marah, memberi maaf yang diiringi berbuat baik, khususnya kepada orang yang nyaris dimarahi dan dimaafkan itu.

Oleh karena itu, sejatinya tujuan akhir berpuasa di bulan ramadan adalah supaya menjadi orang bertakwa. Namun, secara faktual, masih banyak di antara kita yang belum menghayati dan mengamalkan makna puasa. 

Mereka berperilaku tidak sesuai dengan petunjuk dan pedoman yang harus ditaati dalam syariat Islam. Akhirnya, mereka pun hanya memperoleh rasa haus dan lapar saja dan belum bisa dikategorikan sebagai golongan muttaqin secara paripurna. 

Padahal, Daradjat (2000) menandaskan bahwa orang yang melakukan puasa dengan syarat dan rukunnya serta berperilaku sesuai dengan syariat Islam, maka ia akan mendapatkan manfaat berupa kesehatan secara jasmani dan bertambahnya tingkat ketakwaannya kepada Allah SWT.

Lebih lanjut, dalam meraih derajat takwa khususnya di bulan ramadan, seseorang tidak hanya berpuasa dan meninggalkan hal-hal yang membatalkannya saja, melainkan ia mesti melengkapi dengan amalan-amalan ibadah yang lain seperti: memperbanyak sedekah, ibadah malam (qiyam al-lail), membaca Al-Qur’an, dan lain-lain. 

Secara absolut, amalan ibadah tersebut seyogianya dilakukan semata-mata hanya mengharap rida Allah SWT.

Bangkapos.com/Cici Nasya Nita

Sumber: bangkapos.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved