Berita Belitung

Ketua DPRD Belitung Apresiasi Pelaksanaan SKD CPNS yang Ketat dan Transparan, Tidak Ada Lagi Titipan

pelaksanaan SKD CPNS 2024 di Kabupaten Belitung diharapkan dapat menciptakan ASN yang sesuai dengan kebutuhan daerah. Ia merasa puas atas ujian ...

Posbelitung.co/Adelina Nurmalitasari
Para peserta saat memasuki ruang CAT saat SKD CPNS 2024 di Kantor BKPSDM Kabupaten Belitung, Jumat (1/11/2024). 

POSBELITUNG.CO, BELITUNG -- Ketua DPRD Kabupaten Belitung, Vina Cristyn Ferani, mengapresiasi pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang berlangsung ketat dan transparan di Kabupaten Belitung.

Dalam kunjungannya bersama Pj Bupati Belitung Mikron Antariksa dan Plh Sekda Bakri Hauriansyah ke Kantor Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Belitung, Jumat (1/11/2024), Vina menyatakan keyakinannya bahwa sistem Computer Assisted Test (CAT) yang digunakan akan menghasilkan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berkompeten dan berintegritas sesuai dengan posisi yang dibutuhkan.

Vina menegaskan, pelaksanaan SKD CPNS 2024 di Kabupaten Belitung diharapkan dapat menciptakan ASN yang sesuai dengan kebutuhan daerah. Ia merasa puas atas ujian yang berlangsung dengan ketat dan transparan, serta menilai bahwa sistem CAT dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) memberikan jaminan objektivitas dalam seleksi ini.

"Kami yakin dengan sistem CAT ini, peserta yang lolos seleksi adalah mereka yang benar-benar memiliki kemampuan terbaik. Tidak ada lagi 'titipan', semuanya murni berdasarkan kompetensi," kata Vina.

Para peserta saat memasuki ruang CAT saat SKD CPNS 2024 di Kantor BKPSDM Kabupaten Belitung, Jumat (1/11/2024).
Para peserta saat memasuki ruang CAT saat SKD CPNS 2024 di Kantor BKPSDM Kabupaten Belitung, Jumat (1/11/2024). (Posbelitung.co/Adelina Nurmalitasari)

Ia juga menambahkan bahwa kehadiran ASN yang berintegritas dan berkompeten akan mendukung pencapaian “the right man in the right place” atau penempatan yang sesuai dengan kemampuan masing-masing individu.

"Dengan ASN yang memiliki kinerja baik dan profesional, pelayanan publik di Belitung tentu akan semakin optimal," tambahnya.

Ketua DPRD Belitung ini juga menyampaikan dukungan penuh kepada BKPSDM dalam penyelenggaraan tes CPNS. Menurutnya, inisiatif BKPSDM dalam mengisi posisi-posisi ASN yang kosong adalah langkah strategis untuk memenuhi kebutuhan pemerintah daerah dan memastikan keberlanjutan pelayanan kepada masyarakat. 

Vina berharap pelaksanaan tes ini terus berjalan lancar hingga selesai, sehingga Kabupaten Belitung dapat segera memperoleh ASN yang berintegritas dan berkomitmen tinggi untuk membangun daerah. (Posbelitung.co/Adelina Nurmalitasari)

Sumber: bangkapos.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved