Bangka Pos Hari Ini
Purna Bakti dari ASN, Dato’ Akhmad Elvian Siap Menulis Sejarah Baru bagi Negeri Sendiri
Pria yang dikenal masyarakat Bangka Belitung sebagai sejarawan dan budayawan ini telah mengabdi selama 36 tahun 9 bulan...
Di ranah kebudayaan, Elvian dianugerahi gelar kehormatan Dato’ Darjah Paduka Mahkota Palembang dari Kesultanan Palembang Darussalam, dan gelar Panglima Satya Negeri atas dedikasinya menjaga warisan budaya.
Ia juga tercatat sebagai penerima Anugerah Kebudayaan Indonesia dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Tidak Berhenti
Kini, meski pensiun dari status ASN, semangat pengabdiannya tidak berhenti. Elvian masih aktif sebagai Sekretaris Lembaga Adat Melayu Negeri Serumpun Sebalai Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Wakil Sekretaris Tim Pengkaji dan Peneliti Gelar Daerah (TP2GD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Ketua Tim Ahli Cagar Budaya (TACB) Kota Pangkalpinang, dan Ketua Masyarakat Sejarawan Indonesia Cabang Bangka Belitung.
Sebagai seorang ahli cagar budaya (Expert of Cultural Heritage), Elvian dikenal sangat teliti dan teguh menjaga nilai sejarah. Ia kerap menelusuri arsip nasional, mengunjungi perpustakaan dan museum, hingga menggali sejarah lisan dari masyarakat tua untuk menulis kisah-kisah autentik Bangka Belitung.
Kini, di usia 60 tahun, Dato’ Akhmad Elvian memilih menatap masa pensiunnya dengan tenang— bukan berhenti, tetapi melanjutkan perjuangan dengan cara yang lain.
“Pensiun bukan akhir pengabdian, melainkan awal untuk menulis sejarah baru bagi negeri sendiri,” ujar Elvian.
Selamat purna bakti, Dato’ Akhmad Elvian.
Negeri Serumpun Sebalai akan selalu mengenang jasa dan karya besarmu. (*/Andini Dwi Hasanah)
| Angkat Kearifan Lokal, Siswa SMAN 1 Tanjungpandan Menangi Lomba Video DPD RI Award 2025 |
|
|---|
| Juru Parkir Ilegal Diduga Pungli Rp20 Ribu per Hari dari Pedagang UMKM di Taman Sari |
|
|---|
| Irjen Viktor Siap Lanjutkan Kepemimpinan Polda Babel, Pertambangan Jadi Perhatian Khusus |
|
|---|
| Bupati dan Wabup Bangka Segera Dilantik, Jantani Ali Pamit ke Anggota Dewan |
|
|---|
| Tolong Mobil Warga, Mobil Damkar Kota Pangkalpinang Malah Terjebak Air Pasang di Pantai Pasir Padi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.