Berita Bangka Barat
Residivis Curi Perhiasan dan Tabung Gas di Mentok, Nekat Karena Judi Online
Seorang residivis pencurian berinisial KPD (28) kembali diamankan Polsek Mentok setelah membobol rumah warga di Tanjung, Babar . Pe..
Penulis: Adi Saputra | Editor: Asmadi Pandapotan Siregar
BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Seorang residivis kasus pencurian berinisial KPD (28) kembali ditangkap pihak kepolisian setelah melakukan aksi pencurian di wilayah Kelurahan Tanjung, Kecamatan Mentok, Kabupaten Bangka Barat ( Babar ), Provinsi Kepulauan Bangka Belitung ( Babel ). Pelaku diringkus oleh anggota Polsek Mentok Polres Bangka Barat pada Senin (3/11/2025), usai laporan korban masuk ke pihak kepolisian.
Kapolres Bangka Barat, AKBP Pradana Aditya Utama, melalui PS. Kasi Humas Iptu Yos Sudarso, membenarkan penangkapan terhadap pelaku beserta barang bukti.
“Pelaku mengakui perbuatannya dan diketahui merupakan residivis kasus pencurian yang baru saja bebas. Dari hasil pemeriksaan, pelaku mengaku nekat mencuri karena kecanduan bermain judi online,” ungkap Iptu Yos, Selasa (4/11/2025).
Aksi pencurian dilakukan pada Jumat (31/10/2025) di rumah korban Dewi Nur Indah Sari (35), warga Kampung Teluk Rubiah Laut, Kelurahan Tanjung. Saat kejadian, korban tidak berada di rumah, dan pelaku membobol jendela hingga rusak untuk masuk ke dalam rumah.
Dari lokasi kejadian, pelaku berhasil membawa kabur gelang emas rampit seberat 3,89 gram, dua dompet, serta tabung gas LPG 3 kilogram.
Baca juga: Pelaku Penganiayaan Pedagang di Alun-alun Pangkalpinang Diringkus di Perairan Jembatan Emas
"Berkat kejelian dan kecepatan anggota di lapangan, pelaku berhasil diamankan di wilayah Kelurahan Tanjung bersama seluruh barang bukti hasil curian," bebernya.
Bahkan kata Iptu Yos, pihaknya akan terus menindak tegas pelaku kejahatan yang mengganggu ketertiban dan keamanan masyarakat.
"Komitmen Polres Babar jelas, bahwa tidak ada ruang bagi pelaku kejahatan, terlebih yang berulang kali meresahkan warga," tegasnya.
Sementara, pelaku beserta barang bukti saat ini pelaku beserta barang bukti telah diamankan di Mapolsek Mentok Polres Babar untuk proses hukum lebih lanjut. (Bangkapos.com/Adi Saputra)
| Bupati Babar akan Jadikan Data Inflasi Sebegai Arah Pengambilan Kebijakan Pembangunan Daerah |
|
|---|
| Pemkab Bangka Barat Lakukan Sejumlah Persiapan Pelaksanaan MTQH ke-14 Tingkat Provinsi Babel |
|
|---|
| Pemkab Bangka Barat Bakal Lelang Enam Jabatan Kepala OPD yang Kosong |
|
|---|
| HUT ke-14 Partai NasDem, DPD Bangka Barat Gelar Senam Sehat, Donor Darah, dan Santunan Anak Yatim |
|
|---|
| Polisi Bertindak Tegas! Antisipasi Korban Jiwa di Lokasi Tambang Pantai Pait |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.