Berita Pangkalpinang
Pengprov PBSI Bangka Belitung Gelar Kejurprov 2025, Tujuh Kategori Pembinaan Siap Dipertandingkan
Ketua Pengprov PBSI Bangka Belitung, Johan Daniel mengatakan pentingnya wadah kejuaraan khususnya bagi para pebulutangkis muda
Penulis: Rizki Irianda Pahlevy | Editor: Hendra
BANGKAPOS.COM, BANGKA - Pengprov PBSI Bangka Belitung siap menggelar Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Bulutangkis 2025, dengan memperebutkan Piala Gubernur Bangka Belitung.
Ajang tertinggi bagi pebulutangkis tingkat Provinsi Bangka Belitung tersebut, akan digelar di GOR Wijaya Kota Pangkalpinang pada 8-12 November 2025.
Ketua Pengprov PBSI Bangka Belitung, Johan Daniel mengatakan pentingnya wadah kejuaraan khususnya bagi para pebulutangkis muda.
"Diharapkan anak-anak ini bertanding dengan semangat, karena yang juara ini akan dipantau oleh PBSI untuk Kejuaraan Nasionalnya," ujar Johan Daniel, Jumat (7/11/2025).
Dalam Kejurprov PBSI 2025 kali ini terdapat tujuh kategori pembinaan mulai dari tunggal usia dini U 11, tunggal anak U13, tunggal pemula U15, ganda pemula, tunggal remaja U17, tunggal taruna U19 dan ganda taruna.
Lalu ada pula empat kategori dewasa diantaranya ganda non Porda, ganda putra umum, ganda putra veteran dan ganda campuran.
"Diharapkan melalui Kejurprov PBSI 2025 mulai dari usia dini sampai taruna, muncul bibit atau potensi pebulutangkis muda yang hebat. Untuk hasil Kejurprov juara 1 akan kita kirim ke Kejurnas, di Malang pada 14-21 Desember 2025 nanti," jelasnya.
Sementara itu tak hanya menggelar pertandingan, namun Pengprov PBSI Bangka Belitung juga berkomitmen memajukan kualitas sumber daya manusia.
Hal ini pun terlihat dari kegiatan, penataran wasit yang juga masih dalam rangkaian Kejurprov PBSI 2025 Bangka Belitung.
"Kejurprov PBSI 2025 Bangka Belitung dimulai dari penataran wasit berlisensi dengan tutor dari pusat, artinya kita ingin tak hanya atlet namun juga adanya wasit yang berkualitas," ungkapnya. (Bangkapos.com/Rizky Irianda Pahlevy).
| Blue Economy Bisa jadi Solusi Capai Target Pertumbuhan Ekonomi Babel di Angka 5 Persen |
|
|---|
| Optimalisasi Program MBG, Pj Sekda Babel Dorong Pemda Lakukan Percepatan Pembangunan SPPG |
|
|---|
| Pemkot Pangkalpinang Salurkan Beasiswa dan Perlengkapan Sekolah untuk 1.041 Siswa |
|
|---|
| Wujudkan Ekonomi Biru, Kanwil DJPb Babel Dorong Budidaya Ikan Nila untuk Masyarakat |
|
|---|
| Kemensos Salurkan Bantuan ATENSI Tahap III di Pangkalpinang untuk 183 Penerima Manfaat |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.