Berita Belitung Timur
Nelayan Belitung Timur Tetap Melaut di Tengah Angin Kencang, Utamakan Keselamatan
Musim angin kencang yang melanda perairan Belitung Timur membuat aktivitas nelayan terganggu. Meski demikian, sebagian nelayan tetap nekat ...
BANGKAPOS.COM, BELITUNG -- Musim angin kencang yang mulai melanda perairan Belitung Timur sejak beberapa bulan terakhir berdampak pada aktivitas nelayan setempat. Meski kondisi cuaca ekstrem membuat laut bergelombang tinggi, sebagian nelayan tetap berusaha melaut dengan penuh kehati-hatian agar dapur tetap ngebul.
Syamsudin, nelayan asal Pantai Serdang, Manggar, mengatakan angin kencang dan gelombang tinggi yang terjadi beberapa pekan terakhir membuat banyak nelayan tidak bisa melaut seperti biasanya.
“Masih bisa melaut, tapi tidak seperti biasa. Banyak nelayan yang akhirnya memilih menginap di pulau-pulau karena kondisi cuaca seperti ini,” ujarnya, Jumat (7/11/2025).
Ia menambahkan, cuaca ekstrem diperkirakan akan berlangsung hingga Februari 2026 mendatang. Karena itu, nelayan kini lebih berhati-hati sebelum melaut.
“Kami biasanya kontrol dulu, kalau laut tenang baru berangkat. Tapi kadang baru sebentar di laut, angin sudah datang lagi,” tambahnya.
Meski cuaca tak menentu, Syamsudin mengaku hasil tangkapan masih lumayan dan harga ikan pun cukup bagus di pasaran.
Hal ini menjadi kabar baik bagi nelayan setelah tahun lalu pendapatan sempat merosot tajam akibat cuaca buruk berkepanjangan.
Sementara itu, Islamudin atau yang akrab disapa Yongki, nelayan lain juga mengaku angin kencang cukup terasa dalam beberapa hari terakhir.
Ia masih tetap melaut, meski harus ekstra waspada dan tidak bisa terlalu jauh dari daratan.
“Kami tetap melaut, karena harus cari nafkah. Tapi paling satu sampai dua jam saja, tidak bisa lama. Kadang pas berangkat lautnya tenang, tapi di tengah tiba-tiba angin datang, ya langsung kita balik lagi ke darat. Dari pada ambil risiko,” ujarnya.
Para nelayan berharap cuaca segera membaik agar aktivitas melaut kembali normal. Meski begitu, mereka tetap menjaga keselamatan diri di laut. (Posbelitung.co/Yunita Karisma Putri)
| BPBD Belitung Timur Cek Titik Rawan Bencana Hadapi Cuaca Ekstrem |
|
|---|
| Emban Tugas sebagai Plt Direktur RSUD Muhammad Zein, Dokter Rima Fokus Lakukan Pembenahan |
|
|---|
| Sosok Erna Kunondo, Perempuan Pertama yang Jadi Sekda Belitung Timur, Kelahiran Manado |
|
|---|
| Kabar Gembira Buat Warga di Simpang Tiga, Akhir Tahun Jembatan Aik Ruak Segera Dibangun |
|
|---|
| Erna Kunondo Dilantik Jadi Sekda Belitung Timur di Pasar Lipat Kajang, Catat Sejarah Baru |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.