Dialog Ruang Tengah
Oxygen.id Ekspansi ke Sungailiat, Perkuat Layanan Internet untuk UMKM dan Sekolah
Setelah sukses di Pangkalpinang, Oxygen.id kini memperluas layanan internet fiber optic ke Sungailiat. Apa saja keuntungan yang ...
Penulis: Rifqi Nugroho | Editor: Asmadi Pandapotan Siregar
BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Oxygen.id terus mengukuhkan posisinya sebagai salah satu penyedia layanan internet berbasis fiber optic yang semakin diminati masyarakat di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel). Setelah menjadi pilihan utama di Kota Pangkalpinang, kini Oxygen.id resmi memperluas jangkauan layanannya ke Kota Sungailiat, Kabupaten Bangka.
Manager SME Sales Regional Sumatera & Kalimantan, Muhammad Reza Lubis, mengungkapkan bahwa sejak hadir di Babel pada 2021, Oxygen.id berkomitmen memberikan dukungan optimal bagi pelaku UMKM dan startup pendatang baru.
"Saat ini kami bisa mensuport mereka, melalui tiga produk yang kamI miliki, mulai marke small, medium dan enterprase. Dengan kategorinya ada Oxygen Pro, Oxygen Base dan terakhir kami support untuk layanan internet sekolah melalui Oxygen Startup," ujar Muhammad Reza dalam Program Dialog Ruang Tengah Bangka Pos.
Ia menerangkan, mengusung jargon Oxygen.id untuk Bisnis Hebat Internet Tepat Usaha Melesat, pihaknya bertekad memberikan banyak keuntungan bagi para pelanggan.
"Untuk diskon harga, siapapun bisa dapat potongan dari kita, baik pelanggan baru ataupun pelanggan lama, bicara masalah diskon, bisa kita bicarakan sesuatu kebutuhan meraka," tambahnya.
Sementara itu, Supervisor SME Sales Pangkalpinang & Jambi Oxygen.id, Hari Prabowo memastikan jika perusahaannya menjamin adanya kestabilan jaringan kepada setiap pelanggan.
"Untuk di Sungailiat, saat ini jaringan kita Oxygen.id sudah bisa dinikmati, sejak Oktober kita mulai masuk ke Sungailiat. Karena kadang banyak yang bertanya, mau pasang jaringan, tapi di Sungailiat, nah itu sekarang sudah bisa," sebutnya.
Dikatakan Hari Prabowo, Oxigen.id terus membangun kedekatan antara sales dan pelanggan agar pelayanan yang diberikan lebih maksimal.
"Mudah-mudahan dalam waktu dekat kami juga bisa ekspansi ke Pulau Belitung, agar mendekatkan diri ke masyarakat," kata dia. (Bangkapos.com/Rifqi Nugroho)
| Cerita Naziarto, Mantan Sekda Babel dengan Program dan Niat Tulus Bangun Kabupaten Bangka |
|
|---|
| Pilkada Ulang Tanpa Riak, Pj Wali Kota Pangkalpinang Pasang Badan |
|
|---|
| Tiga Tahun di Babel, Bos SAR Pangkalpinang Ceritakan Misi Penuh Tantangan |
|
|---|
| Sosok Uda Yamin, Sosok Dibalik Sanggar Cikar Sinar Gemala Perawat Seni Tari Tradisional Babel |
|
|---|
| Bong Ming Ming Minta Maaf ke Masyarakat Babar, Titipkan Pesan Ini Markus-Yus Derahman |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/20251115-DIALOG-RUANG-TENGAH-Manager-SME-Sales-Regional-Sumatera-1.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.