Berita Pangkalpinang
Wali Kota Pangkalpinang Ajak Masyarakat Dukung Pasokan Bahan Baku SPPG untuk Cegah Kelangkaan
Udin menilai, keterlibatan masyarakat sangat penting, terutama dalam membantu menghubungkan SPPG dengan distributor kebutuhan pokok
Penulis: Andini Dwi Hasanah | Editor: Hendra
BANGKAPOS.COM, BANGKA-- Wali Kota Pangkalpinang, Prof. Saparudin, mengajak masyarakat untuk turut mendukung keberlangsungan pasokan bahan baku di seluruh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang beroperasi di Kota Pangkalpinang.
Menurutnya, keberadaan SPPG tidak boleh berjalan sendiri, melainkan membutuhkan partisipasi aktif masyarakat agar distribusi bahan pangan tetap lancar dan tidak mengalami kendala.
Ia menilai, keterlibatan masyarakat sangat penting, terutama dalam membantu menghubungkan SPPG dengan distributor kebutuhan pokok seperti telur, ayam, dan bahan pangan segar lainnya.
"Kami berharap masyarakat bisa ikut menyupport SPPG. Misalnya, ada warga yang tahu tempat distributor telur, ayam, atau bahan pokok lainnya, bisa membantu menghubungkan ke pengelola SPPG. Intinya, SPPG ini tidak berdiri sendiri, tapi didukung langsung oleh masyarakat," ujar Prof. Udin, Selasa (18/11/2025).
Ia menekankan bahwa kolaborasi ini diperlukan agar pasokan bahan baku yang masuk ke SPPG tetap stabil dan tidak menimbulkan kelangkaan.
Pemerintah Kota, kata dia, juga terus berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah provinsi, untuk memastikan pasokan berjalan aman meski terdapat kebutuhan belanja rutin untuk memenuhi menu bergizi (MBG).
"Kami ingin pasokan yang masuk ke SPPG tidak bermasalah. Karena itu, kami berkoordinasi dengan banyak pihak, baik di tingkat kota maupun provinsi. Meski ada pembelanjaan untuk MBG, semuanya tetap harus terkendali dan tidak menimbulkan hambatan," jelasnya.
Menurut Prof. Udin, masyarakat juga dapat mengambil peran dalam memperkuat rantai pasok ini, khususnya bagi warga yang memiliki akses atau mengetahui sumber-sumber bahan pangan berkualitas.
Hal ini disebutnya sebagai bentuk dukungan nyata terhadap program pemenuhan gizi pelajar di Kota Pangkalpinang.
"Dengan hadirnya SPPG ini, kami harap masyarakat bisa ikut mengambil bagian. Masyarakat bisa menyiapkan atau membantu menyediakan informasi terkait bahan-bahan baku yang diperlukan. Itu sangat membantu keberlangsungan program ini," pungkasnya.
Program SPPG di Pangkalpinang kini terus berkembang dengan target 13 pos layanan gizi yang diharapkan rampung dalam waktu dekat, menjangkau ribuan pelajar sebagai penerima manfaat.
Pemerintah berharap keberadaan SPPG dapat semakin memperkuat upaya peningkatan gizi anak sekolah di kota Pangkalpinang.
(Bangkapos.com/Andini Dwi Hasanah)
| Warga Kaget Barcode Pengisian BBM Bersubsidi di SPBU Tiba-Tiba Diblokir |
|
|---|
| Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel Pastikan Penyaluran BBM di Pulau Bangka Terus Dioptimalkan |
|
|---|
| Pertamina Patra Niaga Sumbagsel Tambah Suplai Pertalite 13 Persen di Bangka Bulan Ini |
|
|---|
| FGD Bersama Pelaku Usaha Tambak Udang, PLN UIW Babel Dorong Pertumbuhan Ekonomi |
|
|---|
| Kisah John Pemilik IKM Duo Ayu Sehati Menembus Pasar Sydney, Ekspor Perdana 200 Kg Olahan Laut |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/20251117-TINJAU-DAPUR-SPPG-Wali-Kota-Pangkalpinang-meninjau-langsung.jpg)