Berita Viral
Beda Nasib Satpol PP Aceh Lolos PPPK Ceraikan Istri, Dipanggil BKSDM, Safitri Dapat Rezeki Nomplok
Usai viral pemberitaan Melda Safitri yang diceraikan suaminya dua hari menjelang pelantikan PPPK masih jadi sorotan.
Ringkasan Berita:
- Viral pemberitaan Melda Safitri yang diceraikan suaminya dua hari menjelang pelantikan PPPK masih ramai jadi sorotan
- Safitri justru mendapat rezeki nomplok, sedangkan sang suami harus berurusan dengan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM).
- Melda Safitri menerima uang dari pengusaha skincare asal Aceh, Shella Saukia sebagai bantuan modal usaha
BANGKAPOS.COM - Takdir dan nasib menjadi rahasia sang Pencipta.
Usai viral pemberitaan Melda Safitri yang diceraikan suaminya dua hari menjelang pelantikan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) masih ramai jadi sorotan.
Kisah pilu dialami Melda Safitri seorang warga Aceh.
Sang suami yang bekerja sebagai PPPK malah menceraikan istrinya, Safitri, dua hari menjelang pelantikan.
Kisah Safitri banyak menyita perhatian warganet dan kalangan masyarakat.
Namun, tak lama kemudian nasib mereka berbanding terbalik.
Baca juga: Sosok Bripka Alexander dan Aipda Fachrurohim Calo Akpol Raup Rp2,6 Miliar, Satunya Sekolah Perwira
Safitri justru mendapat rezeki nomplok, sedangkan sang suami harus berurusan dengan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM).
Sebelumnya, sebuah video yang ramai dibicarakan warganet dalam dua hari terakhir menyebar luas di Facebook, TikTok, hingga Instagram.
Sosok dalam rekaman itu adalah Melda Safitri (33), atau akrab dipanggil Fitri, yang kini disebut-sebut publik setelah unggahan tersebut mencuri perhatian.
Rekaman berdurasi sekitar satu menit lebih itu memperlihatkan momen ketika Fitri meninggalkan rumah kontrakannya di Desa Siti Ambiya, Kecamatan Singkil, Kabupaten Aceh Utara, sekitar dua bulan lalu.
Unggahan tersebut dipublikasikan melalui akun Facebook bernama Rita Sugiarti Ricentil Panggabean.
Dalam video tersebut, tampak Fitri bersama dua buah hatinya diantar sejumlah warga menuju angkutan umum jenis L300.
Suasana emosional terlihat jelas ketika para tetangga memberikan ucapan penguatan sebelum ia pergi.
“Kau luruskan uratmu, buktikan kau bisa tanpa dia,” begitu suara seorang perempuan terdengar dalam video, memberikan motivasi kepada Fitri.
Setelah resmi berpisah dari suaminya, Fitri kini menetap di kediaman orang tuanya di Kecamatan Meukek, Kabupaten Aceh Selatan.
Untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, ia berjualan aneka gorengan sambil merawat kedua putrinya.
Suami Dipanggil BKSDM
Tak lama setelah viral, sang suami akan dipanggil Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Aceh Singkil, Provinsi Aceh.
Informasi tersebut disampaikan langsung oleh BKPSDM Aceh Singkil, Azman, Rabu (22/10/2025).
Azman menyebutkan pihaknya akan memanggil pegawai tersebut untuk dimintai keterangan.
“Segera kami panggil yang berkenaan untuk dimintai keterangan,” kata Azman singkat, melansir dari Tribun Sumsel.
Safitri Dapat Bantuan Modal
Lewat di akun Facebook Safitri Alshop Aceh, sejumlah warganet menawarkan bantuan berupa modal usaha baik berupa uang hingga barang.
Fitri pun menyambut baik dukungan tersebut.
"Terima kasih teman-teman, atas bantuannya, semoga bisa membantu kami lebih baik," ungkap Fitri.
Terbaru, Safitri akan diberi modal usaha oleh pengusaha skincare Shella Saukia.
Baca juga: Prestasi Moncer Kolonel Inf Nur Wahyudi, Dari Somalia Bebaskan Sandera ke Lebanon, Kini Danrem Babel
Hal ini dibagikan Shella Saukia lewat Instagram miliknya.
Dalam storynya, Shella membagikan kisah Safitri. Ia pun meminta Safitri bertemu dengannya untuk memberi modal usaha di tempat orang tuanya.
"Team kak Shell sudah mencoba hubungi kakaknya, aku kemungkinan gak bisa kesana karena perjalanan cukup jauh dan kak Shell besok harus pulang ke Jakarta. Boleh gak teman-teman dan keluarga yang meelihat story ini minta kakaknya ke banda aceh malam ini, saya siapkan hotel mobil dll, karena aku ada sedikit rezeki untuk modal kakaknya buka usaha di tempat orang tuanya, insyaallah bisa glow up lagi, berjaya & kaya raya. Semoga bisa ya," tulis Shella Saukia.
Menanggapi tawaran Shella Saukia, Safitri bersyukur karena allah maha adil.
"Allah maha adil. Allah tunjukkan jalan. Alhamdulillah," tulisnya.
Kisah Fitri menunjukkan bahwa keberanian seorang perempuan bisa menggerakkan empati masyarakat.
Dukungan tetangga dalam video itu membuktikan bahwa solidaritas masih kuat.
Tidak mudah memulai hidup baru setelah perceraian, apalagi dengan dua anak yang harus diasuh
Safitri Terima Uang dari Shella Saukia
Tangis Melda Safitri (33) pecah ketika pengusaha skincare asal Aceh, Shella Saukia memberikan bantuan uang untuk modal usaha.
Beberapa gepok uang pecahan Rp 50.000 diserahkan Shella kepada ibu dari dua anak yang baru saja di eraikan suaminya itu.
"Maakk," kata Melda sambil menengok ke arah ibunya yang duduk di belakang ketika menyambut bergepok-gepok uang dari Shella di rumah sang pengusaha tajir Banda Aceh, Kamis (23/10/2025).
Momen itu terlihat dalam video yang diunggah di akun TikTok Shella Saukia.
Melda sengaja diundang Shella ke rumahnya yang berada di Banda Aceh. Bahkan anak buah Shella menjemput langsung Melda bersama dua anak dan ibunya.
Melda sendiri saat ini pulang kembali ke rumah orang tuanya di Aceh Selatan setelah diceraikan suaminya di Aceh Singkil.
"Ndak pernah megang duit sebanyak ini, kak," ucap Melda kepada Shella, sambil menangis.
Baca juga: Sosok Fitri Assiddikki Dihadiahi Anggota DPR Heri Gunawan Mobil Rp1 M & Dana Rp2 M, Wiraswasta
Shella yang didampingi suaminya pun tak kuasa menahan sedih. Ia memeluk sembari nenenangkan Melda.
"Ndak apa-apa, ini rejeki," ujar Shella menenangkan Melda yang seperti tidak percaya melihat uang pemberian Shella sebanyak itu.
Selain memberikan uang, Shella juga memberikan satu buah handphone kepada Melda untuk bisa berjualan online.
"Ini untuk modal usaha. Nanti kaka bisa jualan (skincare) online lagi," kata Shella.
Kisah Melda Safitri, ibu dari dua anak, viral setelah ia diceraikan suaminya dua hari jelang sang suami dilantik menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Aceh Singkil.
Sosok Shella Saukia
Shella Saukia dikenal sebagai pebisnis sekaligus selebgram populer dari Aceh.
Di bio Instagram-nya, ia tercatat memiliki beberapa lini bisnis seperti produk skincare hingga fashion muslimah.
Akun Instagramnya memiliki pengikut mencapai 3,8 juta. Ia merupakan ibu dari tiga anak, terdiri dari satu perempuan dan dua laki-laki.
Lewat unggahan pribadinya, Shella kerap menunjukkan gaya hidup mewah, membuatnya mendapat julukan "Crazy Rich Aceh".
Sebelum sukses, Shella pernah merasakan hidup sederhana di rumah kontrakan bantuan tsunami di Banda Aceh.
Ia memulai bisnis sebagai reseller hingga mengembangkan brand hijab dan gamis, sebelum akhirnya mendirikan perusahaan sendiri.
Ia juga kerap membagikan kiat sukses berbisnis lewat media sosial dan pernah mendapat undangan khusus ke Sekretariat Wakil Presiden sebagai sosok inspiratif di bidang fashion muslimah.
Kisah Viral Melda Safitri Diceraikan Suami
Sebelumnya, video haru seorang perempuan harus berjuang sendiri setelah diceraikan suaminya viral di media sosial.
Sosok dalam rekaman itu adalah Melda Safitri (33), atau akrab dipanggil Fitri.
Fitri diceraikan suaminya menjelang sang suami dilantik jadi PPPK.
Rekaman berdurasi sekitar satu menit lebih itu memperlihatkan momen ketika Fitri meninggalkan rumah kontrakannya di Desa Siti Ambiya, Kecamatan Singkil, Kabupaten Aceh Utara, sekitar dua bulan lalu.
Unggahan tersebut dipublikasikan melalui akun Facebook bernama Rita Sugiarti Ricentil Panggabean.
Dalam video tersebut, tampak Fitri bersama dua buah hatinya diantar sejumlah warga menuju angkutan umum jenis L300.
Suasana emosional terlihat jelas ketika para tetangga memberikan ucapan penguatan sebelum ia pergi.
“Kau luruskan uratmu, buktikan kau bisa tanpa dia,” begitu suara seorang perempuan terdengar dalam video, memberikan motivasi kepada Fitri.
Setelah resmi berpisah dari suaminya, Fitri kini menetap di kediaman orang tuanya di Kecamatan Meukek, Kabupaten Aceh Selatan.
Baca juga: Fakta Heri Gunawan Tersangka Korupsi, Rp2 M Mengalir ke Wanita FA, Anaknya Terlibat Kasus Brigadir J
Untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, ia berjualan aneka gorengan sambil merawat kedua putrinya.
Dua bulan pasca diceraikan secara lisan, hingga Oktober ini Fitri mengaku bertahan dari hasil jualan gorengan dan minuman seribu rupiah di depan rumahnya.
Dari hasil pekerjaan yang dilakoninya itu ia mampu menghidupi kedua anaknya yang masih kecil.
Sebelum diceraikan, Fitri diketahui berjualan sayur dan cabai di pasar.
Diketahui, Safitri mengaku diceraikan suami pada 15 Agustus 2025, sementara suaminya dilantik sebagai PPPK Satpol PP Aceh Singkil pada 17 Agustus 2025.
Padahal Safitri rela membelikan atribut korpri sang suami jelang pelantikan dari hasil jualannya, namun tak disangka ia justru diceraikan suami.
Pemicu Melda Safitri Diceraikan Suami
Diceritakan Safitri awal mula rumah tangganya retak hingga diceraikan suami.
Ia mengungkapkan bahwa penyebab perceraian bermula dari pertengkaran kecil di rumah, ketika suaminya pulang dan tidak menemukan lauk di meja makan.
Pertengkaran ini terjadi tepat tiga hari sebelum sang suami menerima SK PPPK.
Padahal diakui Safitri dirinya yang membelikan baju korpri suami dari hasil jualan sayur, namun tak disangka malah diceraikan suaminya.
"Hari itu tanggal 14 Agustus, dia pulang kerja, sudah sore, terus dia marah-marah gitu, tidak ada kawan nasi (lauk) di rumah."
"Karena bagaimana saya harus masak nasi atau kawan nasi sedangkan apa pun tidak ada di rumah," ujar Fitri dengan suara bergetar, dikutip Serambinnews.com
Suami Fitri terus berlanjut marah dan mengeluarkan kata-kata kasar hingga dinilai melukai harga dirinya. Malam itu juga, suami Fitri pergi bersama rekannya hingga pulang larut malam.
Amarah suami Fitri terus berlanjut hingga keesokan harinya.
Karena kesal, Fitri lantas membalas ucapan suami yang dinilai menyakitkan hatinya hingga terjadi ribut besar.
"Saya balas-lah repetan dia, kamu mau apa, kesalahanku apa, saya bilang. 'Kamu kan tidak bawa belanja, tidak ada kasih (nafkah) apa-apa, jadi apa yang saya masak?'"
"Jadi dia memancing emosi saya terus, dipancing-dipancing sama dia, terus saya merepet sama dia. Setelah itu, saya pergi cuci piring karena capek ribut terus," ungkapnya.
Saat Fitri mencuci piring, ternyata suaminya sudah membungkus baju lalu pergi ke rumah tetangga untuk meminjam sepeda motor.
Saat kembali ke rumah, sang suami langsung mengucapkan kata cerai di hari itu juga.
"Dia langsung bilang ke saya, kamu Fitri saya ceraikan 1, 2, 3 lalu dia pergi membawa bajunya," ungkap Fitri.
Tiga hari setelah peristiwa itu, tepat pada 18 Agustus, sang suami dilantik menjadi PPPK.
Fitri menegaskan, suaminya menceraikan dirinya bukan semata karena pertengkaran rumah tangga, melainkan karena sang suami akan dilantik menjadi PPPK.
“Dia ceraikan saya karena mau jabatan. Padahal kami dulu berjuang bersama. Saya sempat berharap, setelah dia dilantik jadi PPPK, bisa sedikit membantu perekonomian keluarga,” ujar Fitri.
Namun, lanjutnya, harapan itu justru pupus.
Menurut Fitri, jika suaminya ingin menceraikan dirinya kenapa tidak dari dulu.
"Begitu dikasih Allah rezeki, dia malah ceraikan saya. Kalau memang mau cerai, kenapa tidak dari dulu,” tuturnya dengan nada kecewa.
Tak hanya itu, Fitri bahkan mengaku sudah sejak jauh hari membantu menyiapkan pakaian dan atribut Korpri untuk pelantikan suaminya sebagai PPPK.
Semua perlengkapan itu dibeli dari hasil ia berjualan cabai dan sayuran di pasar.
“Baju pelantikan itu saya yang belikan dari hasil jualan. Dia yang pesan di Shopee tapi saya yang disuruh bayar, ya uangnya dari hasil jual gorengan."
"Saya bantu dia dari nol, dari belum kerja sampai bisa lulus PPPK. Tapi justru saya ditinggal sebelum dia menerima SK,” tutur Fitri lirih.
Jauh sebelum ini, Fitri mengungkap jika dulu pernikahannya memang sempat tidak direstui oleh ibu mertua.
Bahkan setelah mereka menikah pada tahun 2020, mertua sering ikut campur.
"Sampai dulu suami saya itu pernah bantu saya cuci piring, pernah bantu saya menyuci. Itu dia bicarakan ke orang-orang. Seperti seorang tua tadi dia bicarakan ke tetangga-tetangga dia.
Dia bilang anak saya dibubudak-budak oleh dia, sama tetangga-tetangga. Dia suruh perempuan bantu. Awalnya saya diam, tapi lama-lama saya diinjak," timpalnya.
Sebelumnya, kisah ini pertama kali viral lewat unggahan akun Facebook Rita Sugiarti Ricentil Panggabean, yang memperlihatkan momen haru saat Fitri diantar para tetangganya naik mobil L300, membawa barang-barang rumah tangga menuju kampung halamannya di Aceh Selatan.
Lewat Facebook miliknya @Safitri Alshop Aceh, ia membenarkan bahwa dirinya benar-benar diceraikan oleh suaminya pada 15 Agustus 2025, hanya dua hari sebelum sang suami dilantik dan menerima SK PPPK pada 17 Agustus 2025.
Dalam salah satu komentarnya, Fitri menulis curahan hati yang terus menyita perhatian warganet.
Bahkan Fitri sempat membelikan baju Korpri untuk suaminya, baju tersebut dibeli dari hasil dia berjualan sayur dan cabai.
"Saya sudah menuntut keadilan, karena saya sudah melapor ke sana kemari. Tidak ada hasil, hanya dipandang sebelah mata. Padahal baju Korpri yang dipakai untuk pelantikan itu hasil dari jualan cabe dan sayur saya belikan. Karena niat tulus untuk suami saya. Tapi saya tidak menyangka dia seperti ini dengan saya dan anak-anak saya," ungkap Fitri.
Ia juga menegaskan bahwa video yang viral diunggah bukan tanpa izin, melainkan sudah sepengetahuannya.
“Jangan salahkan siapa pun, terutama saudara kita Rita Sugiarti Ricentil Panggabean tentang viralnya video saya ini. Viral-nya video ini atas seizin Allah melalui orang-orang baik, orang yang peduli dengan kemanusiaan. Cukup saya yang merasakan hal ini, jangan sampai ke keluarga kalian,” tulisnya.
Fitri juga menambahkan pesan mendalam yang kini banyak dikutip warganet.
Pesan tersebut memuat tentang pentingnya menghargai wanita terutama sosok wanita yang menemani masa berjuang.
“Tepat di tanggal 15 Agustus 2025 saya diceraikan, dan 17 Agustus 2025 dia menerima SK. Tuan yang terhormat, tidaklah harta, pangkat, jabatan dibawa mati. Tapi hargailah wanita yang selama ini menemanimu dari nol hingga mengantarkanmu ke jalan kesuksesan, walaupun dibalas dengan perceraian," ungkapnya.
Tak hanya itu, dalam unggahan lainnya, Fitri menulis bahwa ia tidak malu meski harus kembali ke rumah orang tuanya di Aceh Selatan bersama dua anaknya.
Ia justru merasa lega telah berjuang sekuat tenaga demi keluarganya.
“Tak pernah berpikir untuk malu, asalkan kebutuhan rumah terpenuhi. Walaupun seharusnya itu bukan kewajiban saya, namun saya ikhlas membantu pasangan saya. Tapi hasilnya, saya hanya dimanfaatkan,” tulisnya.
Keputusan Fitri pulang ke rumah orang tua adalah langkah realistis untuk bangkit.
Usaha menjual gorengan menjadi bukti bahwa ia memilih tetap produktif.
Kisah seperti ini perlu disorot, bukan untuk sensasi, tetapi inspirasi.
Semoga Fitri mendapatkan masa depan yang lebih baik bersama kedua buah hatinya.
(Bangkapos.com/Surya.co.id/TribunSumsel.com/Tribunnews.com)
| Sosok Bripka Alexander dan Aipda Fachrurohim Calo Akpol Raup Rp2,6 Miliar, Satunya Sekolah Perwira |
|
|---|
| Cerita Jaksa Agung ST Burhanuddin Diteror Hingga Disogok Rp 2 Triliun |
|
|---|
| Tangis Haru Melda Safitri Terima Bergepok-gepok Uang dari Pengusaha Skincare Shella Saukia |
|
|---|
| Oknum Satpol PP Aceh Terancam Dipecat Imbas Suami Ceraikan Istri Setelah Lolos P3K Viral |
|
|---|
| Isak Tangis Hakim Non Aktif Djuyamto di Persidangan Korupsi CPO, Bikin Majelis Minta Maaf |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.