Ijazah Jokowi

Profil Rismon Sianipar Pamer Gibran End Game 'Wapres Tak Lulus SMA', Doktor Dapat Royalti Buku

Rismon Hasiholan Sianipar berani memamerkan buku tulisan besar yang mencolok: “Gibran End Game – Wapres Tak Lulus SMA”.

Penulis: Rusaidah | Editor: Rusaidah
TribunJakarta.com/Annas Furqon Hakim
BUKU SOAL GIBRAN - Ahli digital forensik Rismon Hasiholan Sianipar memamerkan buku berjudul "Gibran End Game, Wapres Tak Lulus SMA" di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (13/11/2025).  

Menurut klaimnya, dari hasil penelusuran yang dilakukan bersama timnya, Gibran hanya menempuh pendidikan hingga kelas 10 atau setara kelas 1 SMA di sekolah Orchid Park Secondary School, sebelum melanjutkan ke jenjang diploma di UTS Insearch Sydney.

"Bayangkan kelas 10 atau kelas 1 SMA plus diploma yang harusnya pendidikan tinggi awal D1 itu disetarakan dengan SMK bidang akuntansi dan keuangan, artinya apa itu kan ekivalensi yang sangat fatal SMA kelas 1 plus diploma setara dengan SMK berarti Wapres kita ini tak pernah lulus SMA dan tidak pernah lulus atau tidak pernah punya ijazah SMA," ucapnya.

Pernyataan Rismon ini sontak menimbulkan kehebohan di kalangan media dan publik yang hadir, karena membawa dimensi baru dalam polemik seputar ijazah pejabat tinggi negara.

Ia bahkan menegaskan bahwa buku “Gibran End Game” bukan sekadar wacana politik.

Namun, hingga kini, pihak Gibran Rakabuming Raka maupun istana wakil presiden belum memberikan tanggapan resmi atas pernyataan dan tindakan kontroversial Rismon tersebut.

Rismon Terseret Kasus Ijazah Jokowi

Diketahui, Roy Suryo, Rismon Sianipar, Tifauzia Tyassuma memenuhi atau Dokter Tifa panggilan penyidik Polda Metro Jaya soal kasus tudingan ijazah palsu Presiden ke-7 RI Joko Widodo.

Ketiganya diperiksa perdana sebagai tersangka pada Kamis (13/11/2025).

Roy Suryo dan Rismon Sianipar tampak hadir di Polda Metro Jaya sekitar pukul 10.17 WIB.

Roy Suryo menggunakan jaket dan kemeja berwarna hitam, adapun Rismon hadir menggunakan jas berwarna abu dengan dalaman merah. 

Baca juga: Outfit Dedy Yulianto Tersangka Lagi Ngopi di Kafe Jakarta Pusat, Dari Topi Bermerek Kini Ditangkap

Adapun Dokter Tifa sudah terlebih dahulu hadir di Gedung Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya.

Kehadiran tiga tersangka kluster kedua kasus ijazah Jokowi ini turut didampingi kuasa hukum beserta para pendukungnya.

Lantas siapa Rismon Sianipar yang berani pamer Buku Gibran End Game 'Wapres Tak Lulus SMA' tersebut?

Profil Rismon Sianipar

Rismon Sianipar adalah lulusan Sarjana Teknik dan Magister Teknik di Universitas Gadjah Mada (UGM).

Ia juga menyelesaikan pendidikan di Jepang, di Graduate School of Science and Engineering Yamaguchi University Jepang.

Nama lengkap berikut dengan gelarnya yaitu Dr.Eng Rimon Hasiholan Sianipar, S.T., M.T., M.Eng.

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved