Tujuan memotivasi seorang anak adalah agar mereka memiliki rasa cinta dan bangga menjalankan ibadah puasa. Memotivasinya dapat dilakukan dengan cara melakukan dialog dengan anak tentang puasa serta memberikan reward berupa pujian pada anak karena telah menjalankan ibadah puasa. Dengan begitu anak akan memiliki semangat yang tinggi dalam menjalankan ibadah puasa.
Beberapa hal yang dapat dilakukan untuk membangun pemahaman dan kesadaran anak tentang kewajiban seorang muslim untuk menjalankan ibadah puasa:
1. Mengajak anak untuk menyambut Ramadan, pada kesempatan ini orang tua bisa memberikan pemahaman tentang kewajiban berpuasa.
2. Membangunkan anak untuk melaksanakan sahur dan salat Subuh bersama-sama, ini akan menjadi momen yang akan dirindukan anak untuk terus menjalankan ibadah puasa.
3. Memberikan semangat kepada anak untuk menjalankan ibadah puasa terutama pada hari pertama anak ikut puasa.
4. Mengajak anak untuk ikut salat Tarawih dan tadarusan bersama, ini merupakan langkah pengenalan suasana indah di bulan Ramadan.
Melatih anak untuk membiasakan puasa merupakan langkah terbaik guna membangun karakter dan kepribadian anak. Dari berbagai hikmah dalam ibadah puasa akan membentuk karakter seorang anak menjadi lebih positif, matang, dan mulia. Hal ini sangat bermanfaat bagi tumbuh kembang anak di masa-masa berikutnya. Wallahu a'lam bishawab. (*)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.