Berita Bangka Selatan

Viral Gaji ASN Bangka Selatan Belum Cair, Pemkab Bangka Selatan Pastikan Dibayar Senin Pekan Depan

Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan, Kepulauan Bangka Belitung memastikan bakal segera mencairkan gaji Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam waktu dekat.

Penulis: Cepi Marlianto | Editor: M Ismunadi
Bangkapos.com/Cepi Marlianto
Tangkapan layar postingan video TikTok milik Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid pada Jumat (19/1/2024) malam. Pada postingan itu terdapat pengguna TikTok yang mengeluhkan bahwa gaji ASN Dinas Kesehatan belum cair hingga pekan ketiga Januari. 

“@fennyalfiati @dkppkb_basel ini kenapa pak. Segera selesaikan. Kenapa bisa belum dibayar,” jawab Riza.

Tak sampai di situ, dirinya juga memastikan permasalahan gaji tersebut akan diselesaikan dalam waktu dekat.

Dirinya ingin hak ASN terbayarkan semuanya, sehingga berdampak terhadap pelayanan kesehatan yang nantinya diberikan kepada masyarakat.

Riza juga menekankan agar kepala dinas hingga perangkat daerah berkaitan untuk segera mencairkan gaji PNS.

“Proses segera. Jangan sampai terlambat hak-hak PNS. Kejar kepala dinas sama kepala Badan Keuangan Daerah (Bakeuda-Red),” timpal Riza.

Asisten bupati @Fennyalfiati juga turut menindaklanjuti permasalahan itu.

Dirinya meminta agar ASN segera mengumpulkan Nomor Induk Kepegawaian (NIK) ke bendahara Dinas Kesehatan.

Hal itu supaya pencairan gaji dapat dilakukan dengan segera mungkin.

“Jadi lumayan memakan waktu pak. Bisa diingatkan juga untuk rekan-rekan yang belum mengumpulkan NIK-nya agar dibantu ke bendaharanya segera,” jawabnya.

Fenny juga memastikan bahwa dari Bakeuda untuk Daftar Pelaksanaan Anggaran atau DPA telah selesai.

Tinggal dari perangkat daerah yang bersangkutan untuk menyelesaikan permasalahan itu.

“Siap pak, untuk dari Bakeudanya sudah selesai pak untuk DPA-nya. Tinggal dari OPD pak saya komunikasikan,” tulisnya. (Bangkapos.com/Cepi Marlianto)

 

Sumber: bangkapos.com
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved