Berita Pangkalpinang

Final Festival Musik TMMD ke-121 Kodim 0413 Bangka Berlangsung Meriah

Acara ini bertujuan untuk memeriahkan kegiatan TMMD dan mempererat hubungan antara TNI dengan masyaraka

|
Bangkapos.com/Sela Agustika
Malam Final Festival Musik program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-121 yang berlangsung di Hungry Pedia, Pangkalpinang Senin, (12/8/2024) malam. 

BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Kodim 0413 Bangka meriahkan malam Final Festival Musik  program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-121 yang berlangsung di Hungry Pedia, Pangkalpinang, Senin (12/8/2024) malam.

Acara ini bertujuan untuk memeriahkan kegiatan TMMD dan mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat. 

Festival Musik TMMD Ke-121 ini menampilkan berbagai penampilan dari kelompok musik lokal yang lolos bapak final terdiri dari anak-anak muda hingga kalangan profesional yang berlangsung meriah.

Para grup yang lolos pada final ini membawakan lagu-lagu kebangsaan hingga lagu daerah dengan aransemen yang meriah. 

Pengunjung acara tampak antusias menikmati setiap penampilan, dan suasana semakin meriah dengan kehadiran warga yang turut mendukung dan memberikan semangat kepada para peserta Final Festival Musik TMMD Ke-121.

The Badokers grup Band asal Pangkalpinang yang lolos final pada kesempatan ini menyambut baik kegiatan yang diselengarakan oleh Kodim 0413 Bangka.

Menurutnya kegiatan Festival Musik sangat membantu untuk mengasa minat dan bakat  sejak dini

"Buat saya acara ini seru sekali, ini bisa menguatkan bakat minat bakat. Kebetulan saya  dari kecil hobi nyanyi. Harapan mungkin kegiatan ini bisa diadakan di tempat lain bukan hanya Kodim tapi bisa instansi lain karena ini mengembangkan bakat anak sejak dini," ujar vokalis The Badokers Pangkalpinang, Nayla usai tampil, Senin (12/8/2024).

Selain mengelar Festival Musik pada kesempatan ini dalam program TMMD ke-121 berbagai kegiatan fisik dan non fisil telah diselengarakan seperti pembangunan jalan, pekerjaan gorong-gorong, penyuluhan Washbang dan Beineng, penyuluhan pertanian, penyuluhan kesehatan dan lainnya.

Tak hanya itu, program TMMD ke-121 juga turut mendorong ketahan pangan terpadu dengan menyerahkan bantuan kepada masyarakat berupa Keramba apung ikan pati, budidaya pisang cavendish, kebun jagung, kebun cabai dan lainnya. 

(Bangkapos.com/Sela Agustika)

Sumber: bangkapos
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved