Pekerja Tambang Tewas Ditikam Teman
Motif Pekerja Tambang Tikam Teman hingga Tewas di Bangka Barat, Diduga karena Cinta Segitiga
Dari keterangan rekan korban, keributan antara pelaku dan korban sudah terjadi sejak kemarin (31/8/2024) di ponton tempat mereka bekerja
Penulis: Riki Pratama | Editor: Ardhina Trisila Sakti
BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Warga Desa Bakit, Kecamatan Parittiga, Kabupaten Bangka Barat dihebohkan dengan peristiwa berdarah, Minggu (1/9/2024)
Peristiwa itu berawal dari perkelahian yang menyebabkan seorang pemuda tewas terkapar di pinggir jalan, karena ditikam.
Pelaku diduga bernama Herman, yang tega menikam temanya sendiri, bernama Didon. Keduanya berasal dari Sumatera Selatan.
Dari keterangan rekan korban, keributan antara pelaku dan korban sudah terjadi sejak kemarin (31/8/2024) di ponton tempat mereka bekerja.
"Ributnya sudah dari kemarin, dan sepertinya berlanjut lagi pagi keesokan harinya di depan sebuah warung makan di Desa Bakik," ujar rekan korban AN, kepada wartawan, Minggu (1/9/2024).
Ia menambahkan, diduga permasalahan antar korban dan pelaku berlatar belakang asmara.
"Korban dan pelaku ini diduga terlibat cinta segitiga, yang mana korban dan pelaku ini memiliki hubungan dengan satu orang wanita yang sama. Diduga cemburu saat mengetahui korban juga memiliki hubungan dengan orang yang sama dengan dirinya. Terjadilah cekcok antara korban dan pelaku berujung pada perkelahian menyebabkan korban akhirnya meninggal dunia," terangnya.
Kepala Puskesmas Sekar Biru, Firly membenarkan petugas Puskesmas menerima kedatangan korban pada pukul 08.00 WIB.
"Pasien dibawa oleh beberapa orang rekannya dalam keadaan berlumuran darah dan sudah dalam keadaan meninggal dunia. Korban menderita luka sayat pada bagian punggung,"ujarnya
Sementara, jajaran Polsek Jebus, diketahui telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk memastikan motif dan penyebab pembunuhan.
"Motifnya lagi dikembangan," kata Kapolsek Jebus, Kompol Albert D. H. Tampubolon.
Kronologis Pembunuhan
Pemuda bernama Didon (20) pekerja tambang timah di Desa Bakit, Kabupaten Bangka Barat menjadi korban pembunuhan, Minggu (1/9/2024) pagi
Teman sesama pekerja tambang, diduga tega menghabisi nyawa korban dengan cara ditikam menggunakan pisau.
Pelaku membunuh korban diduga karena dendam lama.
| Rebutan Cinta Satu Wanita, Pekerja Tambang Timah di Paritiga Tewas Ditikam Temannya Sendiri |
|
|---|
| Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Pekerja Tambang di Bangka Barat |
|
|---|
| Tiga Kali Tikaman di Punggung Jadi Penyebab Kematian Pekerja Tambang Bangka Barat |
|
|---|
| Breaking News: Pekerja Tambang Tewas Ditikam Teman di Bangka Barat |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.