Berita Bangka Belitung

Bangka Tani Mart Resmi Dibuka, Sediakan Pupuk hingga Alat Pertanian untuk Petani Babel

PT Tree Jaya Makmur resmi membuka Bangka Tani Mart di Bangka Tengah, menyediakan pupuk, bibit, dan alat pertanian lengkap dengan ...

Bangkapos.com/Rizky Iranda Pahlevy 
PT. Tree Jaya Makmur secara resmi melaunching, Bangka Tani Mart yang berlokasi di Jalan Sungai Selan KM 5,5, Pedindang, Kabupaten Bangka Tengah, Senin (17/11/2025). 

BANGKAPOS.COM, BANGKA -- PT Tree Jaya Makmur resmi meluncurkan Bangka Tani Mart, pusat penjualan kebutuhan pertanian yang berlokasi di Jalan Sungai Selan KM 5,5, Pedindang, Kabupaten Bangka Tengah. Gerai ini mulai beroperasi pada Senin (17/11/2025) dan buka setiap Senin hingga Sabtu pukul 08.00–16.00 WIB.

Salah satu pemegang saham, Bella mengatakan, Bangka Tani Mart hadir untuk memenuhi kebutuhan petani di Bangka Belitung, mulai dari pupuk, bibit, hingga berbagai peralatan pertanian. 

"Sebelumnya, memang kami dari dulu sudah berkecimpung di dunia ini sejak 30 tahun yang lalu. Kalau selama ini pupuk dan racun, tapi sekarang dari alat-alat pertanian hingga bibit itu baru," ujar Bella.

Berbagai jenis pupuk diantaranya PIHC Nitrea, ZA Plus Petro, SP-26 Petro, NPK Phonska Plus, NPK Pusri, ZA Petro Kuning hingga NPK Kebomas tersedia di Bangka Tani Mart.

"Kami harga bersaing karena ngambil dari pabrik langsung, lalu juga kami akan terbuka dengan jenis-jenis perkebunan yang nantinya baru mau masuk ke Bangka," ucapnya.

Bangka Tani Mart juga memiliki nomor layanan di 08119918001 dan 08001008001, yang dapat digunakan untuk memudahkan pelanggan dalam mencari kebutuhan. 

"Kami juga sangat terbuka, saran dan permintaan apa yang ada disini. Kalau untuk pupuk, dalam sekala besar tentu kami antar. Mulai dari jagung, bayam, sawi, cabai, labu, buah dan juga kami lagu order bibit yang masih jarang disini seperti strawberi itu kami order," jelasnya.

Sementara itu Bella berharap hadirnya Bangka Tani Mart, dapat membantu para petani dalam meningkatkan hasil pertaniannya.

"Kami harap pertanian akan bisa lebih maju lagi, karena kita tahu sendiri perekonomian di Bangka Belitung lagi kurang. Semoga dengan pertanian bisa lebih maju, dan semoga kami bisa turut andil dalam perekonomian di Bangka Belitung," ungkapnya. (Bangkapos.com/Rizky Irianda Pahlevy)

Sumber: bangkapos.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved