Berita Belitung

Warga Belitung Geger, Pria 67 Tahun Ditemukan Meninggal di Rumahnya

Seorang pria 67 tahun ditemukan meninggal di ruang tamu rumahnya di Tanjungpandan, setelah keluarga curiga karena lampu rumah ...

Istimewa/ dok Satreskrim Polres Belitung
EVAKUASI JENAZAH -- Unit Identifikasi, Satreskrim Polres Belitung mengevakuasi jenazah di rumah yang beralamat di Jalan Kapten Piere Tendean, Kecamatab Tanjungpandan, Belitung pada Sabtu (23/11/2025) malam. 

BANGKAPOS.COM, BELITUNG -- Warga Jalan Kapten Piere Tendean, Kelurahan Kota, Kecamatan Tanjungpandan, Belitung, dikejutkan dengan penemuan jenazah seorang pria lanjut usia pada Minggu (23/11/2025) malam. Korban berinisial MI (67) ditemukan meninggal dunia di ruang tamu rumahnya sekitar pukul 23.00 WIB.

Kasat Reskrim Polres Belitung, AKP Made Yudha Suwikarma, membenarkan adanya laporan penemuan mayat tersebut.

"Iya betul, semalam kami mendapat laporan dan langsung menuju TKP dan mengevakuasi jenazah ke RSUD," ujar AKP Made Yudha Suwikarma pada Senin (24/11/2025). 

Ia menjelaskan, jenazah pertama kali ditemukan oleh adik korban setelah mendapat informasi dari tetangga, jika lampu rumah korban menyala di siang hari. 

Akhirnya, adik korban menuju kediaman korban didampingi ketua RT setempat. 

Karena pintu rumah terkunci dan tidak ada respon saat dipanggil, saksi berinisiatif mendobrak pintu depan. 

"Setelah pintu terbuka, korban ditemukan sudah meninggal dunia dan langsung melapor ke Polres," kata Made.

Usai menerima laporan, Unit Identifikasi, Satreskrim Polres Belitung langsung memeriksa TKP dan mengevakuasi jenazah ke RSUD. (posbelitung.co/dede s) 

Sumber: Pos Belitung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved