Berita Pangkalpinang

Harga Ayam dan Telur Melonjak, Diskopdagumkm Pangkalpinang Sebut Stok Terbatas

Pantauan Bangkapos.com, Selasa (23/5/2023) harga ayam ras dan telur ayam kini mengalami lonjakan harga.

Penulis: Andini Dwi Hasanah | Editor: nurhayati
Bangkapos.com/Andini Dwi Hasanah
Pedagang ayam di pasar induk pembangunan Kota Pangkalpinang, Jumat (14/4/2023) 

BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Pantauan Bangkapos.com, Selasa (23/5/2023) harga ayam ras dan telur ayam kini mengalami lonjakan harga.

Bahkan kenaikan harga ayam ini baru terjadi setelah lebaran, justru sebelum lebaran Idulfitri 2023 dan saat lebaran tidak ada kenaikan harga ayam.

Baca juga: Harga Telur dan Ayam Potong di Pasar Pangkalpinang Melonjak, Pedagang Mengeluh Makin Sepi Pembeli

Baca juga: Kasus Sifilis Naik di Bangka Belitung, Penderitanya Dominan Perempuan Usia 25-49 Tahun

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Koperasi, Perdagangan dan Usaha Mikro Kecil Menengah (Diskopdagumkm) Kota Pangkalpinang Andika Saputra menyebut, setelah melakukan koordinasi dengan pihak perusahaan, kenaikan harga ayam diduga stok ayam yang kini terbatas.

"Setelah kami koordinasikan dengan pihak PT atau perusahaan ayam, secara ekonomi permintaan akhir-akhir ini lumayan banyak sementara stock kita terbatas, dikarnakan ada problem pertumbuhan ayam yang cenderung terlambat," jelas Andika kepada Bangkapos.com, Selasa (23/5/2023).

Menurut Andika, pihaknya juga sudah melakukan pemantauan harga ayam dan telur ayam yang mengalami kenaikan harga satu pekan terakhir.

"Kami sudah turun juga ke lapangan mengecek langsung harga ayam dan telur ayam yang saat ini mengalami kenaikan. Pantauan kami telur ayam itu rata-rata di Rp1.900-Rp2.000 per butirnya, dan ayam ras bersih seharga Rp42.000," jelasnya.

Baca juga: Belum Ada Pengajuan IPR pada WPR di Bangka Belitung, Kementerian ESDM Bakal Survei ke Lapangan Dulu

Baca juga: Kasus Korupsi DPRD, Saksi Ahli Sebut di PP 18 Tunjangan Transportasi Tidak Dapat Diberikan Bersamaan

Namun, kata Andika untuk telur ayam memang sudah pertengahan April 2023 kemarin seharga Rp1.500-Rp2000 .

"Untuk harga ayam pengakuan pihak perusahaan sejak enam bulan ke belakang harga ayam cenderung dibawah BEP (cost oprasional), baru satu mingguan ini ada kenaikan kembali yang diduga masih ada problem dipertumbuhan tidak maksimal tadi," ungkapnya.

(Bangkapos.com/Andini Dwi Hasanah)

Sumber: bangkapos.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved