Sosok Raden Nuh Pengacara Bantu Raffi Ahmad saat Terjerat Narkoba, Tagih Utang Rp250 Juta: Jasa Kami
Raden Nuh mengaku bahwa bayaran senilai Rp250 juta yang dijanjikan kepadanya sejak lama belum juga diterima.
Penulis: Fitri Wahyuni | Editor: Rusaidah
"Tapi kalau dia tidak merasa punya utang enggak bayar ya enggak apa-apa. Saya enggak mau dituduh macam-macam hanya masalah uang Rp200 juta," imbuh Raden Nuh.
Tegas membantah dirinya hendak panjat sosial dengan Raffi Ahmad, Raden Nuh mengaku dirinya adalah sosok terkenal.
"Saya dulu sangat terkenal, saya itu macam 2000, sangat terkenal, saya masukin penjara orang 2000 orang, saya dekat sama penguasa dulu. Sekarang tidak, saya enggak mau pansos, perkara saya banyak sekali. Dibilang pansos ya lucu," kata Raden Nuh.
Reaksi Nagita Slavina
Nagita Slavina angkat tangan soal utang Raffi Ahmad sebesar Rp250 jtua terhadap pengacara Raden Nuh.
Adapun Raden Nuh diketahui menuntut hak tahun 2013 silam manakala membantu Raffi Ahmad dikasus narkoba yang menjeratnya.
Melansir dari Tribunnews.com, Senin (10/11/2025) Dian Amalia istri pengacara Raden Nuh menceritakan momen saat dirinya menyampaikan soal utang Raffi Ahmad ke Nagita Slavina.
Alih-alih mendapat respons positif, ibu tiga anak itu memilih angkat tangan.
"Saya sampaikan bahwa ada tagihan Raffi ini segala macam tahun 2013," ucap Dian.
"Dia bilang, 'Oh, waktu itu kan saya belum istrinya', katanya, 'Oh, iya. Tapi kan sekarang Mbak Gigi istrinya' saya bilang gitu."
"'Kalau berkenan mohon disampaikan ke Pak Raffi karena saya sudah menagih beliau melalui WhatsApp-nya secara langsung itu dari 2024 sampai sekarang tidak direspons," sambungnya.
Dian mengaku tak masalah jika tunggakan tersebut tidak dibayar pemilik nama lengkap Raffi Farid Ahmad itu, namun ia hanya ingin mendapat respons dari sang presenter.
"Maksud saya responslah, iya atau tidaknya kan gitu. Kami nggak masalah gitu kalau misalnya nggak mau bayar ya sampaikan," kata Dian.
"Dan kalau mau bayar alhamdulillah kan gitu," lanjutnya.
Saat itu, Dian justru diarahkan untuk menghubungi asisten Raffi Ahmad, yakni Merry.
"Nah, terus kata Gigi, 'Ya udah kalau gitu sama Merry aja, asisten saya' katanya gitu."
"'Merry sini'. Langsung dipanggil tuh ada Merry di situ. 'Tolong mbak ini diurus ya di-handle karena katanya ada tagihan ke Raffi. Tolong sampaikan ke Raffi', gitu aja."
"Habis itu saya kontak-kontakan sama Kak Merry. Terus Kak Merry juga merespons baik kan gitu. Tapi ya beliau aja yang asisten katanya susah untuk kontak ke Raffi," tuturnya.
(Bangkapos.com/TribunSumsel.com/Tribunnews.com)
| Sosok Indah Pertiwi, Crazy Rich Terseret Pelicin Jabatan Bupati Ponorogo Sugiri, Teman Dokter Yunus |
|
|---|
| Kenal di Aplikasi Kencan, Clara Shinta Sebut Denny Goestaf Ngaku Umur 35 Tahun, Digugat Gana-gini |
|
|---|
| Sosok Rasnal, Eks Kepala SMAN 1 Luwu Utara di-PTDH Gegara Rp20 Ribu, Bantu Honorer Dianggap Pungli |
|
|---|
| Sebelumnya Kaku, Kini Tulang Kaki Fahmi BO Sudah Bisa Digerakkan Lagi |
|
|---|
| Sosok Abdul Muis, Guru SMAN 1 Luwu Utara Dipecat Jelang Pensiun, Dianggap Pungli Bantu Honorer |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/20251111-Sosok-Raden-Nuh-Pengacara-Bantu-Raffi-Ahmad-saat-Terjerat-Narkoba.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.